Berita

Kuasa Usaha Kedutaan Besar Iran di Indonesia Mahdi Rounagh selama media briefing dan acara buka bersama di kediaman Dubes Iran di Menteng, Jakarta Pusat pada Kamis, 13 April 2023/RMOL

Dunia

Iran: Referendum Penduduk Palestina adalah Solusi Diplomatik Paling Adil

JUMAT, 14 APRIL 2023 | 09:09 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Kembalinya penduduk Palestina ke tanah air mereka akan mendorong terciptanya kondisi yang kondusif untuk mencapai kemerdekaan yang selama ini dinanti-nantikan.

Begitu yang disampaikan Kuasa Usaha Kedutaan, Mahdi Rounagh dalam acara media briefing di kediaman Duta Besar Iran di Jalan Madiun 1, Menteng, Jakarta Pusat pada Kamis (13/4).

Oleh karenanya, kata Mahdi, Iran mendorong agar pelaksanaan referendum komprehensif dan bebas di seluruh wilayah Palestina dapat segera terealisasi.


"Referendum mampu memberikan penduduk Palestina hak untuk menentukan nasib sendiri dan tentunya mereka banyak yang memilih untuk kembali ke negaranya (Palestina)," kata Mahdi.

Menurut Mahdi, kebijakan itu merupakan solusi diplomatik yang paling adil dan sangat diperlukan oleh warga Palestina.

"Ini merupakan solusi dan penyelesaian secara adil atas hak rakyat tertindas Palestina," ujarnya.

Ia berharap referendum tersebut dapat segera terwujud dengan diikuti oleh seluruh warga Palestina dan dilakukan di hadapan PBB.

Di samping itu, Mahdi juga mengajak seluruh negara dunia, khususnya negara-negara Muslim, untuk melakukan upaya yang diperlukan guna mendukung penuh resistensi dan perjuangan rakyat Palestina.

Ia juga mendorong agar negara-negara Muslim lebih fokus pada penyelesaian masalah Palestina dan menolak prakarsa normalisasi hubungan yang gencar dilakukan Israel.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya