Berita

Menko PMK Muhadjir Effendy saat Rapat Koordinasi Kesiapan Jalan Tol Menghadapi Mudik 2023, Kamis (13/4)/Ist

Politik

Pengelola Jalan Tol Diminta Buat Terobosan untuk Nyamankan Pemudik

KAMIS, 13 APRIL 2023 | 21:10 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Pengelola jalan tol diminta memberikan pelayanan terbaiknya dalam melayani pemudik di masa libur Idulfitri 1444 Hijriah. Selain itu, pengelola jalan tol juga didorong untuk membuat terobosan.

Pesan itu disampaikan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy dalam Rapat Koordinasi Kesiapan Jalan Tol Menghadapi Mudik 2023, Kamis (13/4).

Inovasi tersebut seperti melakukan interkoneksi antar operator jalan tol agar para pengguna hanya perlu men-tap kartu tolnya di pintu masuk dan saat mau ke luar saja.

"Pengelola tol juga harus memberikan info tentang jalur alternatif non-tol di sekitar jalan tol nya, dan juga membantu kelancaran pada saat masuk maupun ke luar tol bekerjasama dengan aparat terkait dan pemda setempat," ujar Muhadjir.

Tidak hanya itu, operator jalan tol agar dapat memberikan info-info penting dengan jelas pada saat masuk tol maupun di semua rest area mengenai kondisi jalan tol yang akan dilalui pemudik.

Menko PMK juga mengimbau bank penyedia fasilitas top up uang elektronik memperbanyak fasilitas agar tidak terjadi penumpukan di jalan.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk mendaftar aplikasi My Pertamina sejak jauh hari supaya saat mengisi bahan bakar tidak terjadi penumpukan dan antrian panjang.

Populer

Beredar Kabar, Anies Baswedan Besok Didaftarkan 4 Parpol ke KPU

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:10

Hasil Munas Digugat, Bahlil Lahadalia Bisa Batal jadi Ketum Golkar

Jumat, 23 Agustus 2024 | 20:11

Aktivis Demo di KPK, Minta Menteri Trenggono Ditangkap

Jumat, 30 Agustus 2024 | 15:17

Senior Golkar Mulai Kecewa pada Kepengurusan Bahlil

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 19:02

Anies Tak Bisa Didikte Diduga Jadi Alasan PDIP Batal Umumkan Cagub

Selasa, 27 Agustus 2024 | 08:15

Usung Ahok Lebih Untungkan PDIP Ketimbang Anies

Minggu, 25 Agustus 2024 | 08:43

Kabar Anies Batal Diusung PDIP, Djarot: Karena Ada Aspirasi dari Bawah

Senin, 26 Agustus 2024 | 19:02

UPDATE

Komisi VIII Tak Pernah Mendapatkan Surat Resmi Soal 10 Ribu Haji Plus

Senin, 02 September 2024 | 20:04

Duet Pilgub Kalteng, Agustiar-Edy Saling Menguntungkan

Senin, 02 September 2024 | 19:41

Dituding Terbitkan Sertifikat Tanah Bermasalah, Ini Jawaban BPN Tangerang

Senin, 02 September 2024 | 19:24

Rapor Biru “Raja Jawa” di Internasional

Senin, 02 September 2024 | 19:17

Bupati Ipuk Kembali Salurkan Bantuan Alat Usaha Program Wenak

Senin, 02 September 2024 | 19:09

Pemerintah Tegaskan Tidak Ada Toleransi untuk Pencurian Data Pribadi

Senin, 02 September 2024 | 18:57

Golkar Tak Takut Anies Gabung ke Timses Pramono-Rano

Senin, 02 September 2024 | 18:41

Dirut PT LEN Mangkir, Kejati Sumsel Pastikan Penyidikan Kasus LRT Terus Berjalan

Senin, 02 September 2024 | 18:32

Misbakhun Tegaskan Komitmen Jaga Independensi BPK

Senin, 02 September 2024 | 18:31

Pimpinan Komisi VIII: Kemenag Tidak Lapor Soal Perubahan Tambahan Kuota Haji

Senin, 02 September 2024 | 18:23

Selengkapnya