Berita

Ketua KPK Firli Bahuri/Net

Politik

Firli Bahuri Prihatin jika Demo di KPK Diperintah dan Dibiayai Koruptor

KAMIS, 13 APRIL 2023 | 18:50 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Sejumlah aksi demonstrasi dengan sasaran Gedung Merah Putih KPK kemungkinan bisa saja diperintahkan dan dibiayai oleh koruptor.

Demikian pendapat Ketua KPK Firli Bahuri saat disinggung banyaknya aksi di KPK dalam beberapa waktu belakakang ini.

“Kalau itu yang terjadi, tentulah kita semua prihatin dengan pengunjuk rasa yang ditipu karena ternyata mereka dibayar para koruptor agar mereka tidak disentuh oleh KPK,” kata Firli kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (13/4).


Kendati demikian, Firli memastikan bahwa lembaga yang dipimpinnya tidak terganggu dan terus bekerja melakukan pemberantasan korupsi. Hal ini setidaknya dibuktikan dengan penangkapan Bupati Kepulauan Meranti dan sejumlah pejabat pada Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan.

“Sekarang satu persatu perkara korupsi terungkap dan tabirnya mulai terbuka. Pekerjaan-pekerjaan sebagai tindaklanjut tangkap tangan korupsi pembangunan jalur kereta api masih terus berlangsung dan didalami keterangan para saksi dan bukti-bukti, untuk membuat semakin terangnya perkara tersebut,” ujarnya.

Terkait dengan penanganan perkara kasus korupsi pembangunan dan pemeliharaan jalur kereta api dan sejumlah kasus lain di KPK, kata Firli pasti akan disampaikan perkembangannya. Semuanya, tegas dia, akan didalami dan tidak menutup kemungkinan menyeret pelaku-pelaku lain.

“Kita tunggu saja hasil kerja insan KPK, dan KPK pasti menyampaikan perkembangan perkara tersebut. Bisa saja masih ada pihak-pihak, siapa-siapa yang terlibat dalam korupsi pengadaan barang dan jasa pembangunan jalur kereta api tersebut. Doakan dan dukung kami untuk membersihkan negeri ini dari korupsi,” demikian Firli Bahuri.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Pernyataan Eggi Sebut Akhlak Jokowi Baik jadi Bulan-bulanan Warganet

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:40

Senyum Walikota Madiun

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:19

Rapim Kemhan-TNI 2026 Tekankan Sishankamrata sebagai Kekuatan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:55

Legislator PKS Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:35

Digiring ke Gedung KPK, Walikota Madiun Malah Minta Didoakan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:20

Bencana Menerjang, BUMN Datang

Senin, 19 Januari 2026 | 23:55

Polisi Bongkar Clandestine Lab Tembakau Sintetis Senilai Rp2 Miliar

Senin, 19 Januari 2026 | 23:37

Mantan Jubir KPK Ali Fikri Raih Gelar Doktor Hukum Unair

Senin, 19 Januari 2026 | 23:11

Napi Bebas Pakai Gawai di Lapas Bukan Kelalaian Biasa

Senin, 19 Januari 2026 | 23:02

Walikota Madiun Maidi Dkk Tiba di Gedung KPK, Sebagian Lewat Belakang

Senin, 19 Januari 2026 | 22:46

Selengkapnya