Berita

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno/Net

Politik

Rumor Bakal Pindah ke PPP, Sandiaga Uno: Saya Harus Istiqoroh

KAMIS, 13 APRIL 2023 | 14:06 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Wacana Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno bakal nyeberang dari Partai Gerindra ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) terus menuai spekulasi politik.

Soal wacana itu, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu meminta para masyarakat untuk bersabar. Sebab, ia akan berkontemplasi terlebih dahulu untuk shalat Istiqoroh meminta petunjuk Allah SWT atas keputusan final yang rencananya akan diumumkan setelah bulan Ramadhan 1444 Hijriah.

“Ini keputusan yang berat yang harus diambil, saya akan sholat Istiqoroh khusus pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan ini untuk memantapkan, insyaAllah habis lebaran sudah ada keputusan finalnya,” kata Sandiaga Uno kepada wartawan, Kamis (13/4).

Mengenai apakah dirinya sudah mendapat restu dari Ketua Partai Gerindra Prabowo Subianto, sekali lagi Sandiaga meminta masyarakat untuk bersabar.

“Bisa ditanyakan ke Gerindra langsung, karena saya sebagai kader Gerindra sangat menghargai masukan, undangan dan pemikiran dari pimpinan-pimpinan partai politik,” katanya.

Beberapa hari ke depan, kata Sandiaga, dirinya akan bertafakur berkontemplasi. Ia mengaku tidak menargetkan kapan harus berpasangan dengan siapa dan menjadi apa saat pemilu 2024 mendatang.

“Temen-temen saya harap bisa sabar. Saya tidak mematok-matokan harus kemana, semua yang saya lakukan ini murni berjuang untuk kepentingan masyarakat," pungkasnya.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

UPDATE

Korupsi Menggila, Bangsa Ini Dibawa ke Mana?

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:31

Resesi AS Cuma Omon-Omon, Dolar Tembus Rp16.400

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:29

Legislator PAN Ungkap Ada Perang Mafia di Tubuh Pertamina

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:16

DPR: Kehadiran Pak Simon di Pertamina Getarkan Indonesia

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:07

BI dan State Bank of Vietnam Sepakat Perkuat Kerja Sama Bilateral

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:56

Masa Jabatan Ketum Partai Digugat di MK, Waketum PAN: Itu Masalah Internal

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:54

Anggaran FOLU Net Sink 2030 Non APBN Bisa Masuk Kategori Suap

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:54

Pandawara Group Sampaikan Kendala ke Presiden, Siap Berkolaborasi Atasi Sampah

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:39

DPR Pertanyakan Pertamina soal ‘Grup Orang-orang Senang’

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:37

Menhan: 3 Pasal UU TNI Bakal Direvisi

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:24

Selengkapnya