Berita

Ketua Umum PP GMPI Achmad Baidowi/Ist

Politik

Dongkrak Elektabilitas PPP, GMPI Siapkan Kader Petarung di Pemilu 2024

RABU, 12 APRIL 2023 | 22:19 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Pimpinan Pusat Generasi Muda Pembangunan Indonesia (GMPI) menyiapkan kader petarung untuk maju menjadi calon anggota legislatif pada Pemilu 2024.

Ketua Umum PP GMPI Achmad Baidowi mengatakan, kader-kader terbaik itu disiapkan untuk mendongkrak elektabilitas Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

"Tujuan kita ber-GMPI salah satunya adalah untuk mendongkrak popularitas dan elektabilitas PPP. Bentuk konkritnya adalah maju menjadi anggota legislatif," ujar Cak Awiek, sapaan karibnya dalam acara Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim Piatu di Jakarta Selatan, Rabu (12/4).

Dikatakan Awiek, saat ini PPP sedang dalam tahap pemberkasan pencalegan. Oleh karenanya, dia mengimbau seluruh kader yang telah siap maju menjadi caleg untuk segera melengkapi berkas yang diperlukan.

"Tentunya kita juga telah menyiapkan kader-kader terbaik GMPI di seluruh Indonesia untuk bisa maju menjadi calon anggota legislatif, baik di DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten atau Kota serta bisa menjadi pemenang di Dapil yang telah ditentukan," katanya.

Sekretaris Fraksi PPP DPR RI berharap, di Pemilu 2024 nanti banyak kader GMPI yang bisa duduk menjadi anggota legislatif.

Sehingga, menjadi tambahan ghiroh bagi GMPI bisa untuk terus menjadi organisasi yang mencetak generasi muda berkualitas serta bermanfaat di tengah-tengah masyarakat.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal PPP Arwani Thomafi mengatakan, seluruh kader organisasi badan otonom PPP diberikan ruang yang seluas-luasnya untuk maju menjadi calon anggota legislatif.

"Termasuk kepada para kader GMPI. Kami yakin para kader terbaik ini bisa memberikan kontribusi nyata untuk kemajuan partai, salah satunya dengan berjuang meraih kursi di Pemilu nanti," pungkasnya.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

IAW Desak KPK Periksa Gubernur Jakarta, Sumbar, Banten, dan Jateng

Senin, 20 Mei 2024 | 15:17

UPDATE

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

Sekjen PDIP Sambut Rombongan Pembawa Obor Api Perjuangan di Kemayoran

Kamis, 23 Mei 2024 | 17:29

Emas Antam Merosot Rp12 Ribu Jelang Libur Panjang

Kamis, 23 Mei 2024 | 17:03

KIPP: Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Melemahkan Lembaga Penyelenggara Pemilu

Kamis, 23 Mei 2024 | 17:01

IKA Unpad dan IA ITB Dapat Mandat Wujudkan SMA Terbuka

Kamis, 23 Mei 2024 | 16:50

Komisi VI DPR Diminta Cepat Atasi Masalah Indofarma

Kamis, 23 Mei 2024 | 16:43

Tiktok Bakal PHK Karyawan di Divisi Operasional dan Marketing Secara Global

Kamis, 23 Mei 2024 | 16:37

Pemerintah RI Siapkan Dana Rp7,3 Triliun untuk Subsidi Motor Listrik

Kamis, 23 Mei 2024 | 16:18

Kostrad Gelar LTPT Steling Malam di Pasuruan

Kamis, 23 Mei 2024 | 16:16

DPR Soroti Biaya Pendidikan di Daerah 3T

Kamis, 23 Mei 2024 | 15:59

Selengkapnya