Berita

Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Lajnah Pemenangan Pemilu (LP2) Partai Persatuan Pembangunan (PPP)/Ist

Politik

Buka Rakornas LP2 PPP, Mardiono Optimistis Tingkatkan Suara pada Pemilu 2024

RABU, 12 APRIL 2023 | 13:42 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) matangkan persiapan administrasi bakal calon legislatif (bacaleg) di seluruh Indonesia, yang akan ditarungkan pada Pemilu 2034.

Selain mematangkan persiapan administrasi, partai berlambang kabah juga memetakan strategi pemenangan dalam kegiatan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Lajnah Pemenangan Pemilu (LP2).

“Pembahasan utama fokus masalah kesiapan administrasi bacaleg mempersiapkan diri sesuai jadwal yang ditentukan. Kedua, arah strategi pemenangan yang kita petakan karena memiliki kekuatan lokal politik di masing-masing daerah dengan kearifannya,” ujar Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP, Muhamad Mardiono usai membuka kegiatan Rakornas LP2, di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Selasa (11/4).


Mardiono menyebutkan, sebelumnya juga telah dilaksanakan bedah daerah pemilihan (dapil) dan mengkaji kearifan lokal masing-masing wilayah.

Sehingga, kata dia, pertemuan kali ini dengan seluruh ketua wilayah se-Indonesia dilakukan untuk memastikan bahwa semuanya sudah satu tujuan.

“Kali ini bertemu untuk memastikan arah perjuangan politik yang kami bangun sudah on the track, menuju ke arah perolehan suara maksimal sesuai daerahnya. Sehingga seluruh jajaran partai, sudah satu arah dan tujuan termasuk mekanisme berjuangnya di daerah masing-masing,” katanya.

Mardiono mengaku optimistis untuk merebut kursi dan mengembalikan kejayaan PPP lewat kerja keras bersama seluruh jajarannya.

“InsyaAllah kami akan menaikkan perolehan kursi. Kami akan kerjakan secara maksimal,” pungkasnya.

Adapun kegiatan Rakornas Lajnah Pemenangan Pemilu (LP2) dihadiri oleh para 38 ketua, sekretaris, dan ketua LP2 PPP wilayah se-Indonesia. Sedangkan kegiatannya dilaksanakan selama dua hari hingga Rabu (12/4).

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya