Berita

Menko PMK Muhadjir Effendy bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono blusukan ke Pelabuhan Merak dan Ciwandan/Ist

Nusantara

Menko PMK Pastikan Pelabuhan Ciwandan Siap Layani Mudik

SELASA, 11 APRIL 2023 | 10:05 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Idul Fitri identik dengan aktivitas pulang kampung alias mudik. Selain menggunakan jalur darat dan udara, banyak pemudik menggunakan kapal feri.

Menyikapi itu, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy, memastikan Pelabuhan Ciwandan, Cilegon, Banten, siap menyambut arus mudik.

“Pelabuhan Ciwandan yang tahun kemarin sifatnya hanya emergency (kondisional), sekarang kita pastikan siap dijadikan tempat penyeberangan, di samping Pelabuhan Merak,” kata Menko Muhadjir, lewat keterangan resminya, Selasa (11/4).

Muhadjir turut meninjau sarana penunjang pelabuhan yang telah disiapkan, mulai dari penambahan rest area, tempat parkir, dan pengaturan penggunaan Pelabuhan Merak dan Pelabuhan Ciwandan.

Mantan Plt Menpora itu menyatakan, ada penyesuaian kebijakan di dalam penanganan penyeberangan dari Merak ke Bakauheni dan sebaliknya dibanding tahun lalu.

“Sekarang kita pastikan Pelabuhan Ciwandan akan dijadikan tempat penyeberangan di samping Pelabuhan Merak,” kata Mendikbud Kabinet Jokowi Jilid Satu itu.

Dia juga mengatakan, dari arah Sumatera juga akan ada penambahan, yaitu Pelabuhan Panjang. Dengan demikian dari Pelabuhan Ciwandan bisa menuju Pelabuhan Bakauheni atau Pelabuhan Panjang.

"Itu sudah diatur dengan baik oleh ASDP, kepolisian, dan TNI,” pungkas Muhadjir Effendy.

Ikut mendampingi Muhadjir saat blusukan, di antaranya Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, dan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya