Berita

Penduduk lokal dan turis berduyun-duyun ke resor pantai di Lemery, Batangas pada Sabtu, 8 April 2023/Phil Star

Dunia

Lebih dari Tujuh Puluh Orang di Filipina Tenggelam Saat Liburan Paskah

SENIN, 10 APRIL 2023 | 16:15 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Kematian akibat tenggelam menunjukan lonjakan yang cukup signifikan di Filipina, di tengah banyaknya masyarakat negara itu yang  memilih berlibur ke sekitar pantai untuk merayakan Pekan Suci Paskah.

Tercatat sejak awal bulan April hingga Senin (10/4), puluhan kasus tenggelam telah menewaskan 72 orang di negara tersebut. Catatan itu lebih tinggi daripada tahun-tahun sebelumnya.

Menurut Juru Bicara Kepolisian Nasional Filipina (PNP) Kolonel Jeal Fajardo, sebagian besar kasus terjadi karena anak-anak yang berenang dilepas begitu saja oleh penjaganya dan orang-orang dewasa yang pergi ke pantai saat mereka mabuk.

Seperti dimuat Malaymail, masyarakat Filipina tahun ini berbondong-bondong memilih pantai sebagai tempat menghabiskan liburan mereka, setelah penguncian ketat selama bertahun-tahun melarang perjalanan tersebut, yang berkontribusi meningkatkan kasus tenggelam pada tahun ini.

“Jadi orang-orang sedikit bersemangat untuk pergi ke pantai dan resor,” kata Fajardo kepada AFP.

“Resor dan pantai penuh sesak. Ini juga berkontribusi pada jumlah insiden tenggelam,” tambahnya.

Berdasarkan laporan dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), setiap tahunnya, seluruh dunia mencatat lebih dari 236.000 kasus tenggelam. Catatan itu membuat WHO mendesak otoritas setempat untuk lebih mengawasi perairannya.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Sri Mulyani Cuma Senyum Saat Ditanya Isu Mundur

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:35

Guru Besar Unhas Marthen Napang Divonis 1 Tahun Penjara

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:25

Tolak Wacana Reposisi Polri, GPK: Ini Pengkhiatan Reformasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:19

Skema Kopdes Merah Putih Logistik Kawinkan Program Tol Laut

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:17

Klarifikasi UI: Bahlil Belum Lulus!

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:59

Danantara Tepis Resesi, IHSG Kampiun Asia

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:47

Biadab, Mantan Kapolres Ngada Bayar Rp3 Juta Buat Cabuli Bocah

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:23

Prabowo-Sri Mulyani Bukber

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:17

Menag: Tambah Kuota Haji Gampang, Masalahnya Kita Siap Enggak?

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:53

75 Tahun Kemitraan, Indonesia-Rumania Luncurkan Logo dan Forum Pariwisata

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:52

Selengkapnya