Berita

Tangkapan layar yang dirilis Kementerian Pertahanan Nasional (MND) Taiwan, menunjukkan personel militer Taiwan di lokasi yang dirahasiakan, sebagai tanggapan atas latihan militer China/Net.

Dunia

Hari Kedua Latihan Militer, China Simulasikan Serangan ke Taiwan

SENIN, 10 APRIL 2023 | 08:12 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Di tengah ketegangan baru-baru ini, militer China mensimulasikan serangan presisi terhadap Taiwan pada hari kedua latihan di sekitar pulau itu pada Minggu (9/4) waktu setempat.

China telah memulai latihan militer selama tiga hari di sekitar Taiwan pada Sabtu, sehari setelah Presiden Tsai Ing-wen kembali dari kunjungan singkatnya ke Amerika Serikat dan pertemuannya dengan Ketua DPR AS Kevin McCarthy.

Televisi pemerintah China melaporkan bahwa patroli kesiapan tempur dan latihan di sekitar Taiwan terus berlanjut.

“Di bawah komando terpadu dari pusat komando operasi gabungan teater, berbagai jenis unit melakukan simulasi serangan presisi bersama pada sasaran utama di pulau Taiwan dan wilayah laut sekitarnya, dan terus mempertahankan postur ofensif di sekitar pulau itu,” lapor CCTV.

Sumber keamanan Taiwan mengatakan kepada Reuters bahwa latihan China di sekitar Selat Bashi, yang memisahkan Taiwan dari Filipina, termasuk simulasi serangan terhadap kelompok kapal induk serta latihan anti-kapal selam.

Kementerian pertahanan Taiwan mengatakan bahwa pada Minggu bahwa mereka telah melihat 58 pesawat China, termasuk pesawat tempur Su-30 dan pembom H-6, serta sembilan kapal, di sekitar Taiwan.

Kementerian mengatakan mereka memberikan perhatian khusus pada Pasukan Roket Tentara Pembebasan Rakyat yang bertanggung jawab atas sistem rudal berbasis darat China.

“Mengenai pergerakan Pasukan Roket komunis Tiongkok, militer negara juga memiliki pemahaman yang erat melalui sistem intelijen, pengawasan dan pengintaian bersama, dan pasukan pertahanan udara tetap dalam siaga tinggi,” kata Kementerian tersebut.

Mereka juga menegaskan kembali bahwa pasukan Taiwan tidak akan meningkatkan konflik atau menyebabkan perselisihan dan akan menanggapi dengan tepat latihan China.

Latihan serupa pernah digelar pasukan China, sebagai tanggapan Nancy Pelosi Agustus lalu, saat dirinya menjabat sebagai Ketua DPR AS. Latihan termasuk menembakkan rudal ke perairan dekat pulau itu.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya