Berita

Salah satu anak Ukraina berpelukan dengan ibunya saat keluar dari bus pada Sabtu, 8 April 2023/Twitter @MykolaKuleba

Dunia

Diculik Rusia Selama Berbulan-bulan, Puluhan Anak Ukraina Berhasil Dibawa Pulang

MINGGU, 09 APRIL 2023 | 11:23 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Puluhan anak Ukraina yang diculik dan dibawa ke Rusia sejak invasi, kini telah berhasil dibawa pulang kembali pada Sabtu (8/4).

Evakuasi tersebut dilakukan berkat upaya dari badan organisasi Save Ukraine, dalam operasi penyelamatannya yang kelima, yang membantu 31 anak-anak untuk bergabung kembali bersama keluarganya di Kyiv.

"Hari ini, kami menyambut pulang 31 anak Ukraina yang diculik oleh Rusia dari wilayah pendudukan. Ini adalah yang paling menantang dari semua misi penyelamatan sebelumnya," kata Direktur Eksekutif Save Ukraine, Mykola Kuleba, dalam cuitannya di Twitter.

Berdasarkan unggahan video yang Kuleba unggah, terlihat bahwa lusinan anak-anak itu berpelukan sambil menangis dengan keluarga dan kerabat mereka ketika keluar dari bus.

Menurut lembaga tersebut, kedepannya mereka berencana untuk fokus pada pemulihan fisik dan psikologis dari anak-anak dan orang tua yang telah terpisah selama berbulan-bulan lamanya.

Seperti dimuat New York Post, yang mengutip dari portal Children of War Ukraina, ada lebih dari 19.000 anak-anak yang telah dibawa paksa dari Rusia, yang kepulangannya saat ini masih terus diupayakan oleh beberapa organisasi kemanusiaan internasional.

Bulan lalu, Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) sendiri, telah meningkatkan tekanannya pada Rusia, dengan mengeluarkan surat perintah penangkapan untuk Presiden Vladimir Putin dan  Komisaris Hak Anak Maria Lvova-Belova karena dianggap telah melakukan kejahatan perang, termasuk mendeportasi ribuan anak Ukraina secara ilegal.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Geledah Kantor Setda Papua, KPK Amankan Bukti Dokumen dan Barang Elektronik

Jumat, 08 November 2024 | 21:48

Satu Keluarga Meninggal Akibat Kebakaran Rumah di Jakarta Utara

Jumat, 08 November 2024 | 21:35

Komisi V Usul Ada Area Khusus Jamaah Haji dan Umroh di Bandara Soetta

Jumat, 08 November 2024 | 21:21

Dikunjungi Nusron, Polri Siap Sikat Mafia Tanah

Jumat, 08 November 2024 | 20:46

Ketum AMPI: Pinjol Masih Menjadi Pelarian Masyarakat

Jumat, 08 November 2024 | 20:34

Rumput GBK Siap Sambut Selebrasi ‘Knee Slide’ Thom Haye

Jumat, 08 November 2024 | 20:31

Buat Banyak Gebrakan Positif, Kabinet Merah Putih Patut Diacungi Jempol

Jumat, 08 November 2024 | 20:17

Lawatan Presiden Prabowo Bukti Dunia Internasional Menunggu Peran Indonesia

Jumat, 08 November 2024 | 20:09

Kementerian Keuangan Kantongi Rp1.517,5 Triliun Penerimaan Pajak Oktober 2024

Jumat, 08 November 2024 | 19:47

Tukang Pijat jadi Tersangka Karena Tambal Rumah Bocor Pakai Baliho Paslon Bupati

Jumat, 08 November 2024 | 19:02

Selengkapnya