Berita

Asap mengepul di tengah bangunan selama serangan udara Israel di Gaza/Net

Dunia

Jet Israel Serang Dua Pabrik Senjata Milik Hamas

JUMAT, 07 APRIL 2023 | 06:55 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Dua pabrik senjata milik Hamas diserang jet tempur Pasukan Pertahanan Israel (IDF) pada Kamis tengah malam (6/4) waktu setempat.

Dalam keterangannya, IDF mengatakan serangan yang dilakukannya ke terowongan teroris di Beit Hanoun dan Khan Younis sebagai bagian dari misi Guardian of the Walls.

IDF juga memastikan bahwa serangan yang mereka luncurkan tidak menimbulkan ancaman bagi warga sipil karena kedua terowongan itu tidak menjadi perlintasan warga.  

IDF mengatakan serangan itu merupakan tanggapan atas pelanggaran keamanan oleh Hamas dalam beberapa hari terakhir. Dikatakan Hamas bertanggung jawab atas setiap serangan yang datang dari Jalur Gaza.

Setelah serangan udara, Kementerian Kesehatan Gaza mengeluarkan pernyataan.

"Kami mengikuti perkembangan lapangan sebagai akibat dari eskalasi Israel di Jalur Gaza, dan kami mengonfirmasi bahwa tidak ada korban luka yang sampai ke rumah sakit di Jalur Gaza sampai sekarang," kata Kementerian tersebut, seperti dikutip dari The National.

Serangan udara itu terjadi ketika Kabinet Keamanan Israel mengadakan pertemuan untuk membahas tanggapan atas apa yang digambarkan oleh IDF sebagai salvo roket terbesar sejak perang 2006 ke Israel utara. Sebagian besar dari 34 proyektil berhasil dicegat, tetapi ada dua luka ringan dan satu kebakaran.

Sebelumnya pada Kamis, Israel menyerang Lebanon selatan dengan tembakan artileri setelah roket diluncurkan melintasi perbatasan, yang bisa menjadi eskalasi terbesar antara kedua negara dalam satu dekade.

Mereka segera menuduh kelompok-kelompok Palestina menembakkan rentetan roket lintas batas.

"Kami akan membalas musuh kami dan mereka akan membayar harga untuk setiap tindakan agresi," kata Perdana Menteri Benjamin Netanyahu setelah pertemuan Kabinet pada Kamis malam untuk mengatasi kerusuhan yang meningkat di seluruh negeri .

“Musuh kita akan belajar lagi bahwa selama masa perang, warga Israel berdiri bersama dan bersatu, dan mendukung tindakan IDF dan pasukan keamanan lainnya untuk melindungi negara kita dan warga negara kita," katanya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya