Berita

Panglima TNI Yudo Margono salam komando dengan Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja/Puspen TNI

Pertahanan

Audiensi dengan Panglima TNI, Begini Permintaan Ketua Bawaslu

JUMAT, 07 APRIL 2023 | 02:50 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) meminta dukungan kepada Panglima TNI Laksamana Yudo Margono dalam menjalankan sistem keamanan untuk seluruh tahapan Pemilu serentak 2024.

Dukungan itu disampaikan saat Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Rahmat Bagja bersama jajarannya bertemu dengan Yudo Margono di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur,  Kamis (6/4). 

Menurut Bagja, dukungan keamanan dari TNI pada seluruh tingkat teritorial mulai tingkat Komando Rayon Militer (Koramil) sampai Komando Daerah Militer (Kodam) sangat membantu kinerja seluruh jajaran Bawaslu hingga Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam). Khususnya, dalam melakukan pengawasan terhadap setiap tahapan Pemilu Serentak 2024, di daerah yang rawan konflik antar kelompok.

"Beberapa hal tersebut penting dilakukan untuk memperkuat pengamanan pelaksanaan pemilu di seluruh daerah di Indonesia, khususnya daerah yang rentan terjadinya konflik tinggi," kata Bagja.

Selain itu, Bagja juga mengatakan pada Panglima untuk melakukan sinkronisasi data terkait pengawasan Daftar Pemilih Tetap (DPT) anggota TNI yang masih aktif maupun yang telah purna tugas.

Sinkronisasi bertujuan untuk melakukan penguatan koordinasi terkait hak pilih warga negara yang sudah terdaftar sebagai pemilih. Sebab, berdasarkan hasil pengawasan Bawaslu, masih ditemukan provinsi yang tidak ada perubahan alih status TNI/Polri.

Nantinya, poin hasil pertemuan disahkan melalui penguatan kerjasama dengan Tentara Nasional Indonesia melalui nota kesepahaman (MoU) terkait dengan netralitas TNI pada Pemilu Serentak 2024.

Dalam pertemuan ini, Yudo didampingi Asintel Panglima TNI, Asops Panglima TNI,  Asrenum Panglima TNI dan Aster Panglima TNI.

Sementara Ketua Bawaslu didampingi anggota Bawaslu Totok Hariyono, Kepala Biro Fasilitasi Pengawasan Pemilu Asmin Safari Lubis, Kepala Biro Fasilitasi Penanganan Pelanggaran Pemilu Yusti Erlina, R. Alief Sudewo JF.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya