Berita

Komisaris Perlindungan Anak Rusia, Maria Lvova-Belova/Net

Dunia

Rusia Siap Kembalikan Anak-anak Ukraina jika Orang Tua Meminta

RABU, 05 APRIL 2023 | 22:35 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Pemindahan anak-anak Ukraina yang ada di Rusia akan segera dilakukan jika ada permintaan dari orang tua mereka.

Begitu yang disampaikan Komisaris Perlindungan Anak Rusia, Maria Lvova-Belova, selama konferensi pers pada Selasa (4/4).

Ia mengumumkan bahwa para orang tua Ukraina yang kehilangan anaknya di medan perang dapat mengirim email kepadanya.


"(Anda bisa) menulis (Email) kepada saya, untuk menemukan anak Anda," ujarnya, seperti dikutip dari Al-Arabiya pada Rabu (5/4).

Meski begitu, ia mengaku belum dihubungi oleh perwakilan otoritas Ukraina mana pun tentang anak-anak yang dideportasi sejak awal konflik.

Merujuk pada laporan kantornya, Lvova-Belova mengungkap telah ada 16 anak dari sembilan keluarga yang telah dipersatukan dengan kerabat mereka di Ukraina sejak bulan lalu.

Lvova-Belova membantah tuduhan yang menyebut pihaknya telah membawa mereka secara paksa dari medan perang.

Anak anak itu, disebut Lvova-Belova, telah diberi kewarganegaraan Rusia, tetapi masih mempertahankan kewarganegaraan Ukraina mereka.

Meski begitu, ia masih menolak untuk menerbitkan daftar lengkap anak-anak Ukraina yang dibawa ke Rusia.

Lvova-Belova merupakan Komisaris perlindungan anak Rusia yang mendapat surat penangkapan dari Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) bulan lalu, atas tuduhan deportasi anak-anak secara ilegal dari wilayah Ukraina.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Bomba Peduli Beri Makna Hari Ulang Tahun ke-5

Sabtu, 24 Januari 2026 | 16:06

Dharma Pongrekun Soroti Arah Ideologi Ekonomi dalam Pasal 33 UUD 1945

Sabtu, 24 Januari 2026 | 15:47

BNPB Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jabar-Jakarta, Dua Pesawat Tambahan Dikerahkan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 15:25

Tangan Trump Tiba-tiba Memar Saat Peluncuran Dewan Perdamaian Gaza, Ini Penyebabnya

Sabtu, 24 Januari 2026 | 15:01

DPR Minta Basarnas Gerak Cepat Evakuasi Warga Bandung Barat Terdampak Longsor

Sabtu, 24 Januari 2026 | 14:56

Tanah Longsor di Bandung Barat Tewaskan Delapan Orang

Sabtu, 24 Januari 2026 | 14:40

1.000 Guru Ngaji hingga Ojol Perempuan Belanja Gratis di Graha Alawiyah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 14:26

Pencuri Gondol Bitcoin Sitaan Senilai Rp800 Miliar dari Korsel

Sabtu, 24 Januari 2026 | 14:18

Polisi Dalami Penyebab Kematian Influencer Lula Lahfah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 13:54

Wakadensus 88 Jadi Wakapolda Bali, Tiga Kapolda Bergeser

Sabtu, 24 Januari 2026 | 13:31

Selengkapnya