Berita

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo/RMOL

Nusantara

Keluarga Anak Buah Flexing, Kadishub DKI Minta Maaf

SENIN, 03 APRIL 2023 | 13:21 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

RMOL. Aksi pamer kemewahan (flexing) yang dilakukan istri dan anak dari Kepala Bidang Pengendalian Operasional Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Massdes Arouffy, membuat citra negatif terhadap jajaran ASN Pemprov DKI Jakarta.

Atas ulah keluarga anak buahnya tersebut, Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo, secara tulus meminta maaf kepada masyarakat.

Syafrin mengatakan saat ini Massdes Arouffy sedang menjalani pemeriksaan oleh Inspektorat DKI Jakarta terkait unggahan istrinya.

"Kami serahkan prosesnya ke Inspektorat," kata Syafrin yang dikutip Kantor Berita RMOLJakarta, Senin (3/4).

“Saya dan jajaran Dishub DKI Jakarta berkomitmen untuk mencegah praktik-praktik yang bertentangan dengan nilai hukum, serta menerapkan nilai-nilai integritas dan pola hidup sederhana pada seluruh pegawai," imbuh Syafrin.

Saat ini Inspektorat Provinsi DKI Jakarta berencana melakukan pemeriksaan terhadap Massdes terkait laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Karena dalam LHKPN, Massdes melaporkan hanya memiliki harta sebesar Rp 1,8 miliar.

Padahal akun Twitter @partaisocmed belum lama ini mengunggah foto Massdes bersama sang istri yang memakai tas Hermes Birkin Crocodile yang punya banderol 105 ribu dollar AS, atau setara dengan Rp 1,5 miliar.

Tak hanya sang istri, putri Massdes juga kerap memamerkan beberapa koleksi tas mewahnya dari brand ternama, seperti Gucci, Louis Vuitton, Dior, dan Balenciaga.

Kado sepatu mewah hingga perlengkapan fotografi berharga puluhan juta rupiah pun turut dipamerkan oleh sang anak.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya