Berita

Proses pembagian makanan sahur dan berbuka yang dilakukan oleh LSM Aab-e-Rawan di RS Srinagar, Kashmir/Net

Dunia

LSM Aab-e-Rawan Sediakan Makanan Sahur dan Berbuka Bagi Pasien Kurang Mampu di RS Srinagar

MINGGU, 02 APRIL 2023 | 10:49 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Di bulan suci Ramadhan, organisasi non-pemerintah (LSM), Aab-e-Rawan menggelar program bantuan bagi orang-orang yang membutuhkan di rumah sakit Srinagar, Kahsmir.

Aab-e-Rawan menyediakan makanan sahur dan berbuka untuk pasien dan keluarga di RS Shri Maharaja Hari Singh (SMHS) dan RS Super Khusus.

Menurut pendiri Aab-e-Rawan, Khalid Bukhari, program bantuan tersebut telah dilakukan sejak hari pertama bulan Ramadhan.

Ia mengaku terlebih dahulu mensurvei rumah sakit untuk mendapatkan data orang-orang yang membutuhkan, kemudian mempersiapkan makanan dan membagikannya kepada mereka.

"Kegiatan menyediakan makanan ini memungkinkan kami untuk berdiri di samping keluarga-keluarga itu di saat kesusahan dan kesakitan," ujarnya, seperti dikutip dari ANI News pada Minggu (2/4).

Karena di RS wilayah Srinagar tidak menyediakan buka puasa maupun sahur selama bulan Ramadhan, Bukhari bersama tim Aab-e-Rawan berinisiatif menggelar program tersebut dan berharap banyak orang akan mengikuti langkahnya.

“Kami telah memulai inisiatif ini dan berharap di masa depan lebih banyak orang akan bergabung dengan tujuan mulia ini,” ungkapnya.

Bukhari menyebut timnya menyajikan makanan buka puasa dan sahur setiap hari kepada lebih dari 1.500 orang dari berbagai lapisan masyarakat di kedua rumah sakit tersebut.

“Selama tiga tahun terakhir, kami menyajikan makanan untuk pasien dan petugas,” kata Bukhari.

Lebih lanjut, Bukhari mengatakan paket makanan sahur terdiri dari nasi dengan sayuran, kacang-kacangan, dan ayam pada hari-hari tertentu. Kemudian menu berbuka  puasa terdiri dari pisang, sebotol air, kurma, dan paket jus.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Sri Mulyani Cuma Senyum Saat Ditanya Isu Mundur

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:35

Guru Besar Unhas Marthen Napang Divonis 1 Tahun Penjara

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:25

Tolak Wacana Reposisi Polri, GPK: Ini Pengkhiatan Reformasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:19

Skema Kopdes Merah Putih Logistik Kawinkan Program Tol Laut

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:17

Klarifikasi UI: Bahlil Belum Lulus!

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:59

Danantara Tepis Resesi, IHSG Kampiun Asia

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:47

Biadab, Mantan Kapolres Ngada Bayar Rp3 Juta Buat Cabuli Bocah

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:23

Prabowo-Sri Mulyani Bukber

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:17

Menag: Tambah Kuota Haji Gampang, Masalahnya Kita Siap Enggak?

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:53

75 Tahun Kemitraan, Indonesia-Rumania Luncurkan Logo dan Forum Pariwisata

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:52

Selengkapnya