Berita

KSAL Laksamana M. Ali pada peringatan Hari Ulang Tahun ke-61 Komando Pasukan Katak (Kopaska) TNI AL, di Pondok Dayung, Jakarta, Jumat (31/3)/Net

Pertahanan

Ultah ke-61 Kopaska, KSAL: Tuntaskan Tugas Secara Gemilang

SABTU, 01 APRIL 2023 | 00:54 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Komando Pasukan Katak (Kopaska) TNI Angkatan Laut menginjak usia ke-61 tahun. Kopaska merupakan Pasukan khusus yang lahir dari kebutuhan tugas TNI AL pada Operasi Perebutan Irian Barat.

Kopaska didirikan oleh Presiden Soekarno dan ditetapkan berdasarkan Keputusan Menteri/Kepala Staf Angkatan Laut Nomor Kep.M/KSAL.5401.13 pada 31 Maret 1962, pasukan elit ini memiliki semboyan “Tan Hana Wighna Tan Sirna” yang berarti  “Tidak ada rintangan yang tidak dapat diatasi”.

Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali meminta setiap prajurit Kopaska untuk terus berlatih tanpa kenal lelah.

"Pertajam naluri tempur kalian, terus tingkatkan semangat pantang menyerah yang selama ini lekat dengan identitas prajurit Kopaska, teruslah berlatih sampai rasa lelah pun takut untuk mengusik kalian," kata Ali pada peringatan Hari Ulang Tahun ke-61 Komando Pasukan Katak (Kopaska) TNI AL, di Pondok Dayung, Jakarta, Jumat (31/3).

Di hadapan para Prajurit  serta  sesepuh Kopaska yang hadir dalam kesempatan itu, Kasal juga menyampaikan apresiasi sebesar-besarnya atas berbagai pencapaian dalam kiprah Kopaska selama ini.

Dimana Kopaska aktif  dalam operasi militer perang maupun operasi militer selain perang, termasuk tugas-tugas kemanusiaan dan operasi pada lingkup nasional maupun misi perdamaian dunia di bawah bendera PBB serta tugas-tugas internasional lainnya.

“Kopaska telah terbukti mampu menuntaskan setiap tugas secara gemilang dan penuh tnggungjawab, terima kasih atas dedikasi, loyalitas, dan kontribusi yang optimal dalam membangun kejayaan TNI AL”, tegas Muhammad Ali.

Pada peringatan Hari Ulang Tahun Kopaska tahun ini, juga dilaksanakan penyematan Brevet Kehormatan Kopaska pada empat perwira tinggi TNI AL.

Empat perwira tinggi TNI AL itu adalah Asops Kasal Laksamana Muda TNI Dehih Hendrata, Deputi Bidang Pengkajian dan Penginderaan Setjen Wantanas Laksmana Muda TNI Dr. T.S.N.B. Hutabarat, Pangkoarmada I Laksamana Muda TNI Erwin S. Aldedarma, serta Pangkoarmada III Laksamana Muda TNI Agus Hariadi.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya