Berita

Mantan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump/Net

Dunia

Donald Trump Resmi Didakwa Tuntutan Pidana Skandal Uang Tutup Mulut

JUMAT, 31 MARET 2023 | 11:52 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Donald Trump kembali mencatatkan sejarah baru. Ia menjadi mantan presiden Amerika Serikat (AS) pertama yang menghadapi tuntutan pidana.

Kejaksaan Manhattan secara resmi telah mendakwa Trump pada Kamis malam (30/3). Dakwaan tidak dibuka secara publik, namun itu terkait penyelidikan uang tutup mulut yang diberikan Trump selama kampanye Pilpres 2016 kepada seorang bintang porno.

Saat ini jaksa sedang mengoordinasikan pemanggilan Trump, yang kemungkinan terjadi pada awal pekan depan. Trump juga telah diminta untuk menyerahkan diri pada Jumat (31/3), namun pihak pengacara mengatakan Secret Service membutuhkan waktu untuk persiapan keamanan.

Dimuat Associated Press, belum diketahui apakah tuntutan akan berujung pada hukuman penjara jika terbukti bersalah.

Trump sendiri telah membantah melakukan kesalahan. Alih-alih ia menyebut penyelidikan kasus tersebut merupakan penganiayaan politik.

Selama beberapa bulan terakhir, jaksa telah menyelidiki uang suap yang diberikan kepada bintang porno, Stormy Daniels dan mantan model Playboy, Karen McDougal. Suap diberikan karena Trump khawatir hubungan mereka akan dibuka ke publik selama kampanye Pilpres.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Menkeu: Inggris Bangkrut, Kondisi Keuangan Hancur

Minggu, 28 Juli 2024 | 17:54

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Pemindahan Ibu Kota Negara Ambisi Picik Jokowi

Sabtu, 27 Juli 2024 | 01:29

GMPH Desak KPK Usut Dugaan Penyalahgunaan Kekuasaan Cak Imin

Senin, 29 Juli 2024 | 12:54

KPK Tindak Tiga Rumah Sakit Pelaku Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:17

Christine Hutabarat Dicecar Soal Akuisisi Diduga Korupsi di ASDP

Rabu, 24 Juli 2024 | 13:52

UPDATE

Harga Beras di Pasar Tradisional Stabil, Satu Kilo Rp13.000

Selasa, 30 Juli 2024 | 16:05

25 Tahun Berkuasa, Raja Maroko Berhasil Tangani Krisis Air

Selasa, 30 Juli 2024 | 15:55

Gus Ipul Dicap PKB Tak Paham Konstitusi Hingga Tata Krama

Selasa, 30 Juli 2024 | 15:54

KPK Sidak Kemendikbudristek dan 2 Perguruan Tinggi di Jawa Tengah

Selasa, 30 Juli 2024 | 15:54

Zita Anjani Curhat Dirujak Netizen

Selasa, 30 Juli 2024 | 15:46

Liberasi SDA dan Validitas Kekuasaan

Selasa, 30 Juli 2024 | 15:41

Gus Jazil Baru Dengar Ada Muktamar Luar Biasa PBNU

Selasa, 30 Juli 2024 | 15:39

Muncul Surat Edaran Kemenag, PKB: Kalau Tidak Salah Kenapa Takut?

Selasa, 30 Juli 2024 | 15:30

Kutuk Vonis Bebas Ronald Tannur, Freddy Poernomo: Celaka Bagi Indonesia

Selasa, 30 Juli 2024 | 15:16

Sering WA Ahok, Anies Ngaku Tak Pernah Bahas Politik

Selasa, 30 Juli 2024 | 14:58

Selengkapnya