Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Vakum Lima Tahun, Burkina Faso Lanjutkan Hubungan Diplomatik dengan Korea Utara

KAMIS, 30 MARET 2023 | 15:35 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Pemerintah Burkina Faso berencana untuk melanjutkan hubungan diplomatik dengan Korea Utara setelah hubungan kedua negara sempat ditangguhkan pada 2017 lalu.

Diumumkan Kementerian Luar Negeri pada Rabu (29/3), rencana itu akan membuat kedua negara dapat melanjutkan kembali hubungan dan kerja sama yang sempat terhenti selama hampir lima tahun.

"Keputusan tersebut akan memungkinkan Korea Utara dan Burkina Faso untuk mempertahankan kerja sama bilateral yang patut dicontoh di beberapa bidang," kata Menteri Luar Negeri Olivia Rouamba, seperti dimuat Anadolu Agency.

Menurut Rouamba, kedua negara akan fokus pada kerja sama dalam bidang pertambangan, kesehatan, peralatan militer, pertanian hingga penelitian.

Pemerintah Burkina Faso sendiri telah menyetujui duta besar yang telah ditunjuk Korea Utara, Chae Hui Chol, yang akan bertempat tinggal di Dakar, Senegal.

"Di masa lalu, Burkina Faso telah mempertahankan hubungan yang sangat baik dengan negara ini, yang merupakan mitra istimewa selama Revolusi Agustus 1983," kata Rouamba.

Pemerintah Burkina Faso secara resmi memutuskan hubungan dengan Korea Utara pada 2017. Keputusan diambil karena ketentuan yang direkomendasikan PBB kepada semua negara anggota untuk memberikan sanksi atas program senjata nuklir Pyongyang.

Tetapi saat ini, negara yang tengah dilanda krisis keamanan itu, telah memutuskan untuk mendiversifikasi kemitraannya sebagai upaya untuk memperkuat negara dalam melawan terorisme.

Melalui hubungan diplomatik yang kembali dibuka dengan Korea Utara, Burkina Faso berharap dapat meningkatkan kerja sama, khususnya melalui peralatan militer Korea Utara yang canggih.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya