Berita

Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenty/RMOL

Politik

Pemutakhiran Data Pemilih Pemilu 2024 Selesai Bulan Ini, KPU Diminta Bersihkan Data Ganda

RABU, 29 MARET 2023 | 16:00 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Proses pemutakhiran data pemilih Pemilu Serentak 2024 akan selesai digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada akhir bulan ini. Namun, terdapat beberapa temuan yang mesti diperbaiki sebelum nantinya keluar Daftar Pemilih Sementara (DPS).

Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenty menjelaskan, KPU sekarang ini sudah memasuki fase akhir proses pemutakhiran data pemilih, yaitu masa akhir penyusunan Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran oleh PPS pada 29 Maret 2023.

Selang beberapa hari setelahnya, Lolly mengungkap, ada proses awal rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran tingkat kelurahan/desa oleh PPS pada 30-31 Maret 2023.

“Bawaslu mengingatkan dan mengimbau KPU melalui PPS (Panitia Pemungutan Suara) menyusun DPS secara cermat dengan membersihkan pemilih ganda,” ujar Lolly dalam keterangan tertulisnya, Rabu (29/3).

Koordinator Divisi Pencegahan, Parmas, Humas Bawaslu RI ini mengatakan, selain itu juga ada data pemilih yang tidak memenuhi syarat (TMS) masih tercantum di daftar pemilih.

“(Misalnya) memperbaiki data pemilih yang tidak sesuai seperti kelompok penyandang disabilitas,” sambungnya menjelaskan.

Di samping itu, Lolly juga mengingatkan KPU agar tidak mengabaikan hak pemilih kaum muda yang baru saja memasuki umur pemilih pada 14 Februari 2024 atau ketika hari H pencoblosan.

“Dan (diharapkan bisa) memasukkan pemilih baru yang sudah memenuhi syarat namun belum memiliki KTP Elektronik,” demikian mantan Anggota Bawaslu Provinsi Jawa Barat ini menambahkan.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Samsung Solve for Tomorrow 2024, Momentum untuk Dorong Peningkatan Literasi Digital

Sabtu, 27 April 2024 | 11:48

Paguyuban Warung Madura: Harusnya Kami Dilindungi Bukan Diberangus!

Sabtu, 27 April 2024 | 11:36

PIS Sukses Tekan Emisi 25,4 Ribu Ton Setara CO2

Sabtu, 27 April 2024 | 11:18

Sam Altman hingga Sundar Pichai Gabung Dewan Keamanan AI Amerika Serikat

Sabtu, 27 April 2024 | 10:59

OASA Perkuat Modal di Anak Usaha Rp69 Miliar

Sabtu, 27 April 2024 | 10:41

Ilham Bintang: Prabowo Siap-Siap Beli Obat Anti Resah

Sabtu, 27 April 2024 | 10:37

Induk Perusahaan Google Bagi-bagi Dividen untuk Pertama Kali

Sabtu, 27 April 2024 | 10:29

KPU Sewa 8 Kantor Hukum Hadapi Perselisihan Pileg 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:20

Blinken: Amerika Tidak Bermaksud Menghambat Tiongkok Lewat Pembatasan Ekspor Chip

Sabtu, 27 April 2024 | 10:18

Realisasi Anggaran untuk IKN Capai Rp4,3 Triliun per April 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:02

Selengkapnya