Berita

Puan Maharani dibuat meme diubah jadi tikus/Net

Politik

Amien Rais Kasihan Puan Maharani Dijadikan Meme Tikus

SELASA, 28 MARET 2023 | 18:50 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

RMOL. Meme tikus bergambar wajah Ketua DPR RI Puan Maharani di atas gedung DPR RI, yang dibuat oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) memantik rasa keprihatinan pendiri Partai Ummat Amien Rais.

Amien Rais mengatakan, akar permasalahan munculnya UU Ciptaker bukan dari DPR RI tapi ada di lingkaran Istana. Puanlah yang mendapat imbas lahirnya undang-undang sapu jagat itu.

"Terus terang saya kasihan pada Puan, karena akar masalah sebenarnya buat saya, mungkin juga banyak anggota masyarakat bukan hanya di DPR namun yang penting juga ada di Istana," kata Amien Rais lewat sosial medianya, Selasa (28/3).

Menurutnya, Presiden Joko Widodo biang kerok kegaduhan lahirnya UU Cipta Kerja lantaran mengeluarkan Perppu Ciptaker di saat UU Omnibus Law ditetapkan inkonstitusional bersyarat oleh majelis hakim Mahkamah Konstitusi (MK).

"Jadi, akar masalah sesungguhnya ada di Pak Jokowi," imbuhnya.

Pihaknya mengurai banyak kebijakan Presiden Joko Widodo yang bertentangan dengan kondisi rakyat. Sehingga dalam konteks pengesahan UU Ciptaker, Puan tidak bisa disalahkan

"Seluruh keanehan  dan kemustahilan politik yang terbaca di atas permukaan, dari mislanya UU Ciptaker yang sudah disahkan perppunya, kemudian juga keputusan memindahkan Ibukota ke Kaltim, secara serampangan, menggunduli hutan dan diubah sebagai kebun cassava,"ujarnya.

"Nah itu, semuanya berhulu, berpangkal dari keputusan istana, yang sama sekali tidak peka dengan kesengsaraan rakyat kebanyakan,"tutupnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya