Berita

Dari kiri Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum Puan Intan Fauzi, dan Menteri BUMN Erick Thohir/Net

Politik

Puan: Kenaikan Elektabilitas Erick Thohir Tak Bisa Dipisahkan dari Kinerja BUMN

SENIN, 27 MARET 2023 | 23:54 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Meningkatnya elektabilitas Erick Thohir sebagai figur calon wakil presiden sebagaimana hasil survei Indikator Politik Indonesia tak bisa dipisahkan dari kinerjanya sebagai Menteri BUMN.

Pasalnya, Erick Thohir melakukan sejumlah terobosan melalui kebijakan konkret yang konsisten dan dampaknya sangat dirasakan masyarakat.

"Kalau tidak memiliki rekam jejak yang mumpuni, mereka yang ditempatkan di BUMN akan kesulitan menerjemahkan dan mengeksekusi apa yang dimaui Presiden Jokowi. Dan itu tidak berlaku pada Menteri Erick," kata Ketua Umum Perempuan Amanat Nasional (Puan) Intan Fauzi dalam keterangan tertulis, Senin (27/3).


Dia menyebutkan, Erick Thohir juga memiliki pengalaman yang banyak dalam berbagai aspek, hingga dipercaya oleh Presiden Joko Widodo menjadi bagian Kabinet Indonesia Maju.

Dia uraikan pengalaman Erick yang sudah terbukti, mulai dari Ketua Panitia Pelaksana Asian Games 2018, Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi dan Maruf Amin.

Menurutnya, Erick Thohir yang saat ini dipercaya sebagai Menteri BUMN semakin menasbihkan 'cerita' kesuksesannya dalam menyelesaikan tugas yang diberikan Presiden Jokowi.

Selama memimpin BUMN, kata Intan yang juga anggota Komisi VI DPR RI, Erick Thohir juga melaksanakan sejumlah terobosan melalui kebijakan konkret yang konsisten dan dampaknya sangat dirasakan masyarakat. Terutama dari sektor penguatan ekonomi.

Katanya, banyak kebijakan Kementerian BUMN sangat dirasakan masyarakat. Dari Kredit Usaha Rakyat (KUR), program kerakyatan bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Mekaar, Makmur, Sembrani Fund, Merah Putih Fund, Rumah BUMN sampai dengan PaDi BUMN semua berjalan sesuai dengan harapan orang banyak.

"Kenaikan elektabilitas Erick Thohir ini tentu tidak bisa dipisahkan dari kinerjanya selama ini," demikian Intan Fauzi.

Dalam simulasi lima nama bakal calon wakil presiden survei Indikator Politik Indonesia, Erick Thohir berada di posisi empat dengan tren mengalami peningkatan.

Pada November 2022, elektabilitas Erick sebesar 12,9 persen, meningkat pada Desember 2022 menjadi 13,2 persen, dan meningkat lagi pada Februari 2023 menjadi 17,6 persen.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya