Berita

Anggota Komisi III DPR Arsul Sani/Net

Politik

Siap Penuhi Tantangan, Arsul Sani Minta Mahfud Sediakan Waktu Panjang

MINGGU, 26 MARET 2023 | 13:28 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Sejumlah nama anggota Komisi III DPR RI disebut oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD saat menyatakan kesiapan hadir memenuhi undangan membahas transaksi janggal Rp 349 triliun di Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

Salah satu yang disebut dalam Twitter Mahfud adalah Arsul Sani dari Fraksi PPP. Mahfud menantang agar Arsul Sani tidak absen saat dirinya memenuhi undangan dari Komisi III DPR.

Menanggapi tantangan tersebut, Arsul Sani menerima tantangan Mahfud MD dan memastikan akan hadir dalam rapat bersama yang digelar pada Rabu (29/3) nanti di Komisi III DPR, Senayan, Jakarta.

"Saya sendiri, dan kawan-kawan yang disebut dalam twit itu, insya Allah akan hadir. Kan kami yang mengundang, masak kok terus tidak hadir?" tegas Arsul kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (26/3).

Dia berharap Mahfud MD memiliki banyak waktu, sehingga pembahasan transaksi janggal itu berjalan dengan lancar dan tidak harus terkendala adanya kegiatan pribadi Mahfud.

"Sebagai orang yang pernah duduk jadi anggota DPR, tentu Pak Mahfud juga memahami kadang rapat di DPR ini bisa panjang," katanya.

Arsul Sani berharap agar dalam rapat kerja bersama Mahfud MD di Komisi III bisa menemukan titik terang mengenai transaksi janggal yang sempat diungkap Mahfud MD ke publik.

"Jadi, tidak sekedar kemudian dapat tepuk tangan, pujian atau narasi positif dari warganet, nah terus persoalannya menguap begitu saja," demikian Arsul.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya