Berita

Cedera bahu yang dialami Apriyani membuat ganda putri Indonesia tak meraih gelar juara di Swiss Open 2023/Ist

Olahraga

Cedera Bahu, Apriyani/Fadia Mundur di Laga Semifinal Swiss Open 2023

MINGGU, 26 MARET 2023 | 01:21 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Ganda putri Indonesia dipastikan tak membawa pulang satupun gelar juara dalam BWF World Tour Super 300 Swiss Open 2023. Kepastian ini didapat setelah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti mundur di tengah laga semifinal yang berlangsung di St. Jakobshalle, Basel, Sabtu (25/3).

Dalam keterangan resmi BWF, Apriyani/Fadia sempat bertanding melawan pasangan asal Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Namun hal ini hanya bertahan hingga game kedua saat kedudukan 10-16 bagi Apriyani/Fadia. Pada game pertama, Apriyani/Fadia, kalah 17-21.
 

Kondisi fisik Apriyani yang kurang prima karena mengalami nyeri di bahunya sudah terlihat sejak game pertama. Meski meraih angka pertama, mereka justru kehilangan 7 poin berturut-turut.

Sempat keluar dari tekanan dengan meraih lima poin beruntun, Apriyani/Fadia mampu membalikkan keadaan menjadi 13-12. Apriyani/Fadia juga sempat kembali memimpin dengan skor 17-14. Namun, setelah itu mereka tampak kehilangan konsentrasi.

Hingga akhirnya Fukushima/Hirota mampu menutup game pertama dengan skor 21-17.

Pada game kedua, Apriyani/Fadia belum menunjukkan tanda-tanda akan kembali maksimal, meski sempat menyamakan kedudukan 7-7 setelah tertinggal di awal game.

Saat tertinggal 10-15, Apriyani terlihat mengalami masalah dengan mencoba mengulur waktu. Hal ini membuat umpire memberikan kartu kuning kepada Apriyani.

Setelah sempat dilanjutkan, pertandingan pun akhirnya berhenti di skor 10-16.  Apriyani/Fadia memberi isyarat tidak bisa melanjutkan pertandingan karena alasan cedera.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya