Berita

Harry Kane kini resmi menjadi pemain tersubur bagi Timnas Inggris/Net

Sepak Bola

Cetak 1 Gol Saat Inggris Kalahkan Italia, Harry Kane Resmi Lewati Rekor Wayne Rooney

JUMAT, 24 MARET 2023 | 09:16 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Stadion Diego Armando Maradona di Italia bakal menyimpan kenangan indah bagi striker Timnas Inggris, Harry Kane. Jumat dinihari WIB (24/3), Kane resmi mencatatkan dirinya sebagai top skor sepanjang masa bagi The Three Lions.

Dalam laga matchday pertama Grup C Kualifikasi Piala Eropa 2024 itu, Kane mencetak 1 gol. Inggris pun mengalahkan Italia dengan skor 2-1. Satu gol lagi disumbang Declan Rice.

Sementara Italia hanya bisa mencetak satu gol lewat Mateo Retegui.

Kane sendiri mencetak gol dari situasi yang jadi spesialisasinya, tendangan penalti. Striker Tottenham Hotspur itu mengeksekusi penalti pada menit 44, menyusul handball pemain Italia, Di Lorenzo.

Itu merupakan gol ke-54 yang dicetak Kane bersama The Three Lions. Sekaligus melewati torehan 53 gol milik Wayne Rooney.

Kane mengoleksi 54 gol dalam 81 laga bersama Inggris.

"Itu berarti segalanya. Saya sangat bersemangat untuk mengenakan seragam Inggris, kembali ke sini dan memulai kampanye untuk Euro tahun depan,” kata Kane tentang status top skor timnas Inggris, dikutip dari BBC, Jumat (24/3).

Inggris akan kembali bertanding dalam kualifikasi Grup C Piala Eropa 2024 melawan Ukraina pada Minggu malam (26/3). Laga ini akan dilangsungkan di Stadion Wembley, London.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya