Berita

Menteri Luar Negeri Iran, Hossein Amir-Abdollahian dan Menteri Luar Negeri Arab Saudi, Pangeran Faisal bin Farhan/Net

Dunia

Menteri Luar Negeri Arab Saudi dan Iran Telponan, Sepakat Bertemu dalam Waktu Dekat

KAMIS, 23 MARET 2023 | 12:30 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Menteri Luar Negeri Arab Saudi dan Iran melakukan panggilan telepon bersama pada hari pertama bulan Ramadhan, Kamis (23/3), yang membahas pertemuan lebih lanjut terkait kesepakatan rekonsiliasi bilateral kedua negara.

Menurut pernyataan dari Kementerian Luar Negeri Saudi, sebelum memulai percakapan, Menlu Saudi Pangeran Faisal bin Farhan dan timpalannya Hossein Amir-Abdollahian dari Teheran bertukar ucapan selamat dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

Berdasarkan laporan yang dimuat The National News, kedua diplomat itu sepakat untuk mengadakan pertemuan bilateral dalam waktu dekat, untuk melanjutkan pembicaraan mengenai pemulihan hubungan diplomatik.


Berkat kesepakatan yang ditengahi oleh Beijing, kedua negara akan membuka kembali kedutaan dan konsulatnya dalam dua bulan ke depan. Arab Saudi dan Iran memutuskan hubungan pada 2016 lalu, menyusul pergolakan kedua negara. Massa Iran menyerang kedutaan dan konsulat Saudi di Teheran lantaran ulama Syiah terkemuka mereka dieksekusi oleh Kerajaan.

"Kami sepakat untuk mengadakan pertemuan bilateral segera untuk membuka jalan bagi pembukaan kembali kedutaan dan konsulat di kedua negara," kata Menlu Saudi Pangeran Faisal bin Farhan.

Kesepakatan menghentikan permusuhan itu datang sejak dua tahun lalu, ketika mereka memulai pembicaraannya di belakang, yang dimulai pada awal 2021 di Bagdad. Namun kini normalisasi hubungan itu telah diumumkan secara resmi ke publik yang berhasil dijembatani oleh China pada dua pekan lalu.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

KPK Tidak Ragu Tetapkan Yaqut Cholil Tersangka

Kamis, 08 Januari 2026 | 20:04

KPK Ultimatum Kader PDIP Nyumarno Hadiri Pemeriksaan

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:47

Wanita Ditembak Mati Agen ICE, Protes Meluas

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:43

Pimpinan DPRD Kabupaten Bekasi Aria Dwi Nugraha Dicecar soal Aliran Uang Suap

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:31

Kader PDIP Nyumarno Mangkir dari Panggilan KPK

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:25

Akademisi UGM Dorong Penguatan Mata Kuliah Ekonomika Koperasi

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:19

Arab Saudi Klaim Pemimpin Separatis Yaman Selatan Melarikan Diri Lewat Somaliland

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:15

Presiden Prabowo Beri Penghargaan Ketua Umum GP Ansor

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:50

Istri Wawalkot Bandung Menangis di Sidang Praperadilan

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:45

Rizki Juniansyah Ngaku Tak Tahu Bakal Naik Pangkat Jadi Kapten TNI

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:32

Selengkapnya