Berita

Ketua Fraksi Gerindra DPR RI Ahmad Muzani (tengah) bersama Andre Rosiade (kanan) saat ziarah ke pemakaman Ma'la, Makkah, Arab Saudi/Ist

Politik

Sambut Ramadhan, Ahmad Muzani Pimpin Rombongan Gerindra Ziarah di Pemakaman Ma'la

RABU, 22 MARET 2023 | 21:57 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Menyambut masuknya bulan suci Ramadhan, sejumlah politisi Partai Gerindra menjalankan ibadah umrah. Di sela kegiatan itu, mereka melakukan ziarah ke komplek pemakaman tua Ma'la di Makkah, Arab Saudi.

Ketua Fraksi Gerindra DPR RI Ahmad Muzani memimpin langsung kegiatan ziarah kubur yang salah satunya ke makam ulama kharismatik Nahdlatul Ulama (NU) KH Maimun Zubair pada Rabu (22/3).

Muzani didampingi oleh anggota DPR RI Fraksi Gerindra Andre Rosiade bersama jajaran anggota fraksi, serta pengurus DPP Gerindra Setyoko dan Sudarsono.


Selain berziarah ke makam Mbah Moen, sapaan Maimun Zubair, Muzani sebelumnya juga berziarah ke makam istri Nabi Muhammad, Siti Khadijah dan ulama besar Mekkah, Abuya Muhammad Alawi Al Maliki.

"Berziarah dan mendoakan makam orang tua dan saudara yang telah wafat menjadi tradisi orang Indonesia menjelang bulan puasa. Termasuk menziarahi makam para ulama, habaib, dan kiai yang mengajarkan kebaikan dan agama semasa hidupnya," kata Muzani dalam keterangan tertulis.

Karena itu, Sekretaris Jenderal Gerindra dalam kesempatan memimpin umrah bersama Fraksi Gerindra DPR menggunakan kesempatan itu untuk berziarah ke pemakaman Ma'la yang bersejarah.

"Dan pada kesempatan ini, kami berkesempatan ziarah ke makam istri tercinta baginda Rasulullah Siti Khadijah, Mbah Maimun, lalu ulama besar Mekkah, Abuya Muhammad Alawi Al Maliki," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya