Berita

Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengadakan pembicaraan di Kyiv, pada Selasa, 21 Maret 2023/Net

Dunia

Jepang dan Ukraina Kecam Keras Ancaman Nuklir Rusia

RABU, 22 MARET 2023 | 14:00 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Ancaman Rusia untuk menggunakan senjata nuklir dalam perang memperoleh respon negatif dan kecaman keras dari Ukraina dan Jepang.

Dalam sebuah pertemuan di Kyiv pada Selasa (21/3), Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky sepakat untuk mengutuk rencana berbahaya tersebut karena memiliki dampak yang serius bagi seluruh dunia.

"Para pemimpin mengutuk ancaman Rusia untuk menggunakan senjata nuklir sebagai ancaman serius dan tidak dapat diterima bagi perdamaian dan keamanan masyarakat internasional," tegas keduanya dalam pernyataan bersama.

Kedua pemimpin juga memperingatkan, apabila nuklir benar-benar digunakan, maka Rusia akan menghadapi kecaman internasinal yang lebih keras lagi.

Kondisi Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Zaporizhzhya yang masih dalam kendali militer Rusia, cukup membuat Zelensky dan Kishida khawatir akan penyalahgunaan nuklir dalam perang. Oleh sebab itu, kedua negara mendorong agar penyelesaian masalah melalui penarikan penuh pasukan dan peralatan Rusia dari PLTN tersebut dapat segera dilakukan.

Dalam hal ini, Kishida menyatakan dukungan kepada Badan Nuklir PBB (IAEA) yang berusaha memastikan keamanan nuklir Ukraina dan menghentikan operasi tempur di dalam dan di sekitar infrastruktur pabrik nuklir.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya