Berita

Cuplikan video @teamnetizen yang mengungkap kacamata mewah merk Gucci milik istri Komjen Agus Andriyanto/Repro

Politik

Singgung Andi Rian dan Istri Kabareskrim, Pengamat Pertanyakan Instruksi Polri soal Hidup Mewah

RABU, 22 MARET 2023 | 04:54 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Terkait dengan viralnya istri Kabareskrim Komjen Agus Andrianto yang dikritik karena sikap hedon. Belakangan pihak kepolisian mengeluarkan himbauan agar anggota polri tida memamerkan kekayaan.

Bambang Rukminto selaku pengamat kepolisian dari Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) mengatakan bahwa anjuran Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo hanya omongkosong belaka.

Ia mengkritik agar pihak kepolisian jangan cuma bisa menghimbau saja tanpa adanya gerak dilapangan.

"Pernyataan ini hanya omong kosong saja. Masih lekat dalam ingatan kita, ikon gaya hedon Dirtipidum Brigjen Andi Ryan yang malah dipromosikan menjadi Kapolda Kalsel," Kata Bambang dalam keterangan tertulis, Selasa (21/3).

Sebab, Bambang berpendapat, mencari sumber kekayaan kepolisian yang hedon lebih konkrit ketimbang mengeluarkan sebuah himbauan.

"Asal kemewahan itulah yang harus diperiksa bila benar menjadikan isu hedonisme itu hal yang serius. Bila tidak ada pemeriksaan terkait darimana asal biaya kemewahan tersebut, yang ada hanya sekedar lips service saja," kata Bambang.

Andi Rian Djajadi membuat mata warganet gagal fokus saat tampil ke publik, sejumlah netizen dengan jeli melihat pakaian yang dikenakan Andi Rian Djajadi. Misalnya saat Andi Rian Djajadi memakai baju Burberry Somerton Shirt in Grey.

Menurut beberapa referensi, harga brand tersebut dijual paling murah Rp 4.493.700 . Sementara termahal seharga Rp 12.447.132.

Sedangkan istri Kabareskrim Komjen Agus Andrianto, nasibnya Evi Celiyanti tengah dijadikan bulan-bulanan netizen. Evi berpose memakai jaket putih, kaca mata dan sepatu kats hitam putih.

Dalam video yang beredar disebutkan bahwa harga sepatu yang dipakai istri Kabareskrim itu sekitar Rp 14.200.000.

Selanjutnya, Agus dan istrinya terlihat jika keduanya berada di luar negeri dengan memakai kaca mata yang diduga bermerek Louis Vuitton dan istrinya bermerek Gucci seharga $422.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya