Berita

Kasal Australia, Mark Hammond dan Kepala Bakamla RI, Laksdya Aan Kurnia di Jakarta Pusat pada Senin, 20 Maret 2023/Bakamla RI

Dunia

Kunjungi Bakamla RI, Kasal Australia Klarifikasi Soal AUKUS

SELASA, 21 MARET 2023 | 15:18 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Untuk pertama kalinya sejak dilantik tahun lalu, Chief of the Royal Australian Navy (Kasal Australia) Mark Hammond melakukan kunjungan ke Indonesia dan menemui Kepala Bakamla RI Laksda Aan Kurnia di Jakarta Pusat, Senin (20/3).

Dalam pertemuan tersebut, Hammond berkesempatan untuk mengklarifikasi tentang kemitraan keamanan antara Australia, Inggris, dan Amerika Serikat (AUKUS).

Ia menekankan bahwa AUKUS bukan pakta pertahanan, melainkan wadah yang memungkinkan ketiga negara berbagi teknologi dan kemampuan dengan baik.

Menurut Hammond, partisipasi Australia dalam AUKUS akan memperkuat kemampuan pihaknya dalam bekerja sama dengan mitra regional dan mendukung stabilitas keamanan regional.

Kasal Australia itu, mencoba untuk meyakinkan bahwa kesepakatan AUKUS tidak akan pernah mengubah komitmen Australia dan Indonesia dalam kerja sama keamanan laut.

Merespon Hammond, Kepala Bakamla RI menyatakan pihaknya siap bekerja sama dalam menjaga stabilitas dan keamanan regional dengan Australia.

Terlebih kedua negara saat ini memiliki dasar hukum kerja sama yaitu, Australia yaitu Australian Border Force (ABF) tentang kerja sama keamanan laut.

Selain menggelar pertemuan, Kasal  Hammond dan delegasi juga diajak mengunjungi KPIML Bakamla RI (Puskodal) untuk melihat sistem pemantauan terhadap keamanan dan keselamatan laut di perairan Indonesia yang bekerja selama 24 jam.

Kasal Hammond didampingi oleh Head of Australian Defence Staff Brigadier Matt Campbell, Naval Attache Captain Rod Griffiths, First Secretary (Indonesia & Timor Leste) dan Australian Embassy Jakarta Inspector, Keven Gray.

Sementara Kepala Bakamla RI bersama Deputi Jakstra Laksda, Gregorius Agung, Deputi Inhuker Laksma Samuel H. Kowaas dan Deputi Kerjasama Laksma Agam Endrasmoro.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

UPDATE

Jelang Laga Play-off, Shin Tae-yong Fokus Kebugaran Pemain

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:54

Preseden Buruk, 3 Calon Anggota DPRD Kota Bandung Berstatus Tersangka

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:40

Prof Romli: KPK Gagal Sejak Era Antasari, Diperburuk Kinerja Dewas

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:15

Waspada Hujan Disertai Petir di Jakarta pada Malam Hari

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:28

Kemenag Minta Umat Tak Terprovokasi Keributan di Tangsel

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:23

Barikade 98: Indonesia Lawyers Club Lebih Menghibur daripada Presidential Club

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:20

Baznas Ungkap Kiat Sukses Pengumpulan ZIS-DSKL Ramadan 2024

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:01

Walkot Jakpus Ingatkan Warga Jaga Kerukunan Jelang Pilgub

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:35

Banyak Fasos Fasum di Jakarta Rawan Diserobot

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:19

Sopir Taksi Online Dianiaya Pengendara Mobil di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:15

Selengkapnya