Berita

Kasal Australia, Mark Hammond dan Kepala Bakamla RI, Laksdya Aan Kurnia di Jakarta Pusat pada Senin, 20 Maret 2023/Bakamla RI

Dunia

Kunjungi Bakamla RI, Kasal Australia Klarifikasi Soal AUKUS

SELASA, 21 MARET 2023 | 15:18 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Untuk pertama kalinya sejak dilantik tahun lalu, Chief of the Royal Australian Navy (Kasal Australia) Mark Hammond melakukan kunjungan ke Indonesia dan menemui Kepala Bakamla RI Laksda Aan Kurnia di Jakarta Pusat, Senin (20/3).

Dalam pertemuan tersebut, Hammond berkesempatan untuk mengklarifikasi tentang kemitraan keamanan antara Australia, Inggris, dan Amerika Serikat (AUKUS).

Ia menekankan bahwa AUKUS bukan pakta pertahanan, melainkan wadah yang memungkinkan ketiga negara berbagi teknologi dan kemampuan dengan baik.

Menurut Hammond, partisipasi Australia dalam AUKUS akan memperkuat kemampuan pihaknya dalam bekerja sama dengan mitra regional dan mendukung stabilitas keamanan regional.

Kasal Australia itu, mencoba untuk meyakinkan bahwa kesepakatan AUKUS tidak akan pernah mengubah komitmen Australia dan Indonesia dalam kerja sama keamanan laut.

Merespon Hammond, Kepala Bakamla RI menyatakan pihaknya siap bekerja sama dalam menjaga stabilitas dan keamanan regional dengan Australia.

Terlebih kedua negara saat ini memiliki dasar hukum kerja sama yaitu, Australia yaitu Australian Border Force (ABF) tentang kerja sama keamanan laut.

Selain menggelar pertemuan, Kasal  Hammond dan delegasi juga diajak mengunjungi KPIML Bakamla RI (Puskodal) untuk melihat sistem pemantauan terhadap keamanan dan keselamatan laut di perairan Indonesia yang bekerja selama 24 jam.

Kasal Hammond didampingi oleh Head of Australian Defence Staff Brigadier Matt Campbell, Naval Attache Captain Rod Griffiths, First Secretary (Indonesia & Timor Leste) dan Australian Embassy Jakarta Inspector, Keven Gray.

Sementara Kepala Bakamla RI bersama Deputi Jakstra Laksda, Gregorius Agung, Deputi Inhuker Laksma Samuel H. Kowaas dan Deputi Kerjasama Laksma Agam Endrasmoro.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya