Berita

Tokoh Adat dan keturunan Raja Sunda melakukan konsolidasi untuk mendukung Ganjar Pranowo maju Pilpres 2024/RMOLJabar

Politik

Siap Berikan Dukungan, Keturunan Raja Sunda dan Tokoh Adat di Sumedang Berharap Ganjar Pranowo Bisa Memberi Solusi

SENIN, 20 MARET 2023 | 08:23 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Tokoh adat dan sejumlah keturunan Raja Sunda ramai-ramai berkumpul di Sumedang, Jawa Barat, Minggu (19/3). Acara ini digelar untuk mengkonsolidasikan Dinasti Nusantara sebagai relawan Ganjar Pranowo.

Para tokoh adat dan keturunan kerajaan itu kompak mendukung Ganjar Pranowo menjadi Presiden Republik Indonesia pada 2024.

"Ganjar merupakan sosok pemimpin yang tepat untuk Indonesia saat ini. Selain jiwa kepemimpinannya yang bagus, beliau juga seorang pemimpin yang senantiasa peduli untuk terus melestarikan dan mengembangkam adat budaya di Indonesia," kata perwakilan Tokoh Masyarakat Budaya setempat, Abah Guriang, dalam kegiatan bertema "Masyarakat Budaya Sunda di Jawa Barat Deklarasi Ganjar Pranowo Sebagai Presiden 2024", Minggu (19/3).

Abah Guriang menjelaskan, konsolidasi tersebut merupakan momentum yang tepat dalam membentuk relawan yang berasal dari tokoh masyarakat budaya, karena mayoritas dihadiri oleh tokoh masyarakat budaya dari hampir semua wilayah yang ada di Jawa Barat.

"Sekitar 50 orang berkumpul di sini, tujuannya adalah untuk membahas tentang kondisi dan bagaimana menghadapi tantangan adat dan budaya di era modern saat ini. Kemudian kami pun membahas soal rencana deklarasi relawan Ganjar Pranowo yang diberi nama Dinasti Nusantara," tuturnya, dikutip Kantor Berita RMOLJabar.

Pada prinsipnya, lanjut Abah Guriang, mayoritas tokoh yang hadir dalam kegiatan tersebut menerima dan sepakat untuk ikut berkontribusi mendukung Ganjar Pranowo.

"Tanggapannya cukup baik dan menerima siapa pun dengan terbuka yang punya itikad untuk menjadi pemimpin Indonesia ke depan. Asalkan memiliki niat untuk memperkuat kebhinnekaan melalui prinsip adat dan kebudayaan Indonesia, serta terus mempertahankan eksistensi keberadaan masyarakat budaya di Indonesia," jelas Abah Guriang.

Abah Guriang berharap Ganjar Pranowo bisa menjawab tantangan yang ada di tatanan masyarakat budaya.

"Kami berharap Pak Ganjar bisa menjawab persoalan itu, serta terus mendukung penuh kegiatan dan keberadaan masyarakat budaya di mana pun berada," kata dia.

Senada dengan Abah Guriang, tokoh masyarakat budaya Sunda di Jawa Barat lainnya, Ki Wangsa, mengaku siap untuk mendukung Ganjar Pranowo maju di Pilpres 2024.

"Kami siap berkomitmen untuk mendukung Ganjar Pranowo serta menyusun strategi untuk terus meningkatkan eksistensi beliau melalui peran tokoh masyarakat budaya Sunda yang ada di Jawa Barat," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya