Ketua KPK Firli Bahuri usai memberikan pembekalan antikorupsi kepada Parpol lokal Aceh di Hotel Hermes, Banda Aceh/RMOLAceh.

Politik

Firli Bahuri: KPK Tak Segan Tangkap Kader Parpol yang Korupsi

KAMIS, 16 MARET 2023 | 22:04 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

rmol.id Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri memberi peringatan keras kepada partai politik (parpol) untuk tidak melakukan praktek korupsi. Sebab salah satu yang sering dilakukan oleh parpol adalah money politik.

"Saya ingatkan, hari ini kita bertemu semuanya sebagai kader parpol, jangan sampai suatu saat kita lakukan penangkapan karena mereka melakukan korupsi," kata Firli dalam acara pembekalan anti korupsi, di Hotel Hermes Banda Aceh, dikutip dari Kantor Berita RMOLAceh, Kamis (16/3).

Menurut Firli, cara yang dapat dilakukan untuk memberantas korupsi dalam pemilu dimulai dari saat pencalonan hingga sampai menduduki kursi legislatif. Selain itu dengan menghindari perbuatan atau perencanaan yang mengarah terjadinya korupsi.

"Jika nanti banyak dari partai politik yang melakukan korupsi, maka kami tidak segan-segan, langsung menangkap," ujar Firli.

Firli mengatakan bahwa dalam melaksanakan tugas, KPK tidak tebang pilih dan tidak pandang bulu. Semua warga negara kedudukannya sama di mata hukum.

Selain itu, kata Firli, dalam upaya pemberantasan korupsi, KPK juga ikut memberikan edukasi ke masyarakat. Hal itu dilakukan agar masyarakat memiliki kesadaran penuh bahwa korupsi adalah kejahatan yang luar biasa.

"Kalau korupsi masih ada, ini sangat sulit, namun pencegahan tetap kita lakukan," ujar Firli. rmol.id


Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Emak-emak Antarkan Tahanan "Jokowi dan Iriana" ke KPK

Rabu, 26 Februari 2025 | 16:17

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

UPDATE

KSAL Beberkan Kondisi Keamanan Maritim Indo-Pasifik di Forum Internasional

Minggu, 09 Maret 2025 | 05:35

Oplos Theory

Minggu, 09 Maret 2025 | 05:05

Kasus Kerusakan Lingkungan oleh Freeport Harus Diungkap Lagi

Minggu, 09 Maret 2025 | 04:45

Telkom Berikan Solusi Teknologi Tingkatkan Layanan Rumah Sakit

Minggu, 09 Maret 2025 | 04:15

PHK dan Kepemilikan Saham Pekerja

Minggu, 09 Maret 2025 | 03:57

Rocky Gerung: Prabowo Ada di Suasana Penuh Ketidakpastian

Minggu, 09 Maret 2025 | 03:33

Fokus ke Sukuk, BPKH Hindari Investasi Berisiko

Minggu, 09 Maret 2025 | 03:09

Arief Poyuono: Pemerintahan Prabowo Tidak Mungkin Digulingkan

Minggu, 09 Maret 2025 | 02:52

Kinerja Kejagung Usut Korupsi BBM Oplosan Menuai Kritik

Minggu, 09 Maret 2025 | 02:30

PSN N219 Amfibi Penuhi Kebutuhan Negara Kepulauan

Minggu, 09 Maret 2025 | 02:16

Selengkapnya