Berita

Mantan Direktur Utama PT Transjakarta, M Kuncoro Wibowo/Net

Politik

Putusan Dirut Transjakarta Mundur Karena Berurusan dengan KPK Sudah Tepat

RABU, 15 MARET 2023 | 04:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Langkah M Kuncoro Wibowo mengundurkan diri sebagai Direktur Utama PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) karena harus berurusan dengan Komisi Pemberantasan Korupsi dinilai sudah tepat.

“Saya kira seorang pejabat di BUMD apalagi sebagai Dirut harus bisa fokus pada tugasnya. Jika yang bersangkutan sedang dalam pemeriksaan KPK tentu Pak Kuncoro akan terbagi perhatiannya. Jadi langkah mundur dari jabatannya adalah tepat,” ujar Sekretaris Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta, Mohamad Taufik Zulkifli, dikutip Kantor Berita RMOLJakarta, Selasa (14/3).

Menurut Taufik, PT Transjakarta memerlukan pembenahan secara komprehensif. Sebab, belakangan makin marak kejadian yang menimpa pelanggan Transjakarta. Baik pelecehan, keamanan, hingga kecelakaan.

“PT Transjakarta sedang sangat memerlukan perhatian Pemprov DKI untuk dibenahi," kata Taufik.

Terpisah, Pejabat Humas Direktorat Jenderal Imigrasi, Achmad Nur Saleh mengatakan, pihaknya telah mencegah perjalanan luar negeri untuk warga atas nama M Kuncoro Wibowo. Pencegahan ini merupakan permintaan KPK.

Kuncoro dicegah ke luar negeri sejak 10 Februari hingga 10 Agustus 2023.

“Saat ini WNI atas nama M Kuncoro Wibowo tercantum dalam daftar Pencegahan usulan KPK berlaku 10 Februari 2023 sampai dengan 10 Agustus 2023,” ucap Achmad Nur Saleh.

Pencegahan KPK sendiri biasanya dilakukan saat suatu perkara sudah naik ke tahap penyidikan. Namun hingga kini KPK belum membeberkan perkara apa yang menyeret Kuncoro.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

UPDATE

Kini Jokowi Sapa Prabowo dengan Sebutan Mas Bowo

Minggu, 28 April 2024 | 18:03

Lagi, Prabowo Blak-blakan Didukung Jokowi

Minggu, 28 April 2024 | 17:34

Prabowo: Kami Butuh NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:15

Yahya Staquf: Prabowo dan Gibran Keluarga NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:01

Houthi Tembak Jatuh Drone Reaper Milik AS

Minggu, 28 April 2024 | 16:35

Besok, MK Mulai Gelar Sidang Sengketa Pileg

Minggu, 28 April 2024 | 16:30

Netanyahu: Keputusan ICC Tak Membuat Israel Berhenti Perang

Minggu, 28 April 2024 | 16:26

5.000 Peserta MTQ Jabar Meriahkan Pawai Taaruf

Minggu, 28 April 2024 | 16:20

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Diperkirakan Mundur dalam Waktu Dekat

Minggu, 28 April 2024 | 16:12

Istri Rafael Alun Trisambodo Berpeluang Ditersangkakan

Minggu, 28 April 2024 | 16:05

Selengkapnya