Berita

Ketum PSSI, Erick Thohir, menginspeksi kesiapan Stadion Gelora Bung Tomo untuk menjadi salah satu tuan rumah Piala Dunia U-20/RMOLJatim

Sepak Bola

Inspeksi Stadion GBT Jelang Piala Dunia U-20, Erick Thohir: Salah Satu Venue Terbaik

SELASA, 14 MARET 2023 | 04:27 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Raut wajah puas ditunjukkan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat menginspeksi kesiapan Stadion Gelora Bung Tomo (GBY) sebagai salah satu venue Piala Dunia U-20, Senin (13/3). Erick pun tak segan memuji stadion kebanggaan warga Surabaya itu sebagai venue terbaik untuk Piala Dunia U-20.

Didampingi Walikota Surabaya Eri Cahyadi, Erick Thohir melihat langsung satu persatu fasilitas yang ada di Stadion GBT. Mulai dari ruang VVIP, tribun penonton, kesiapan ruang ganti ofisial, ruang pers, hingga lapangan utama Stadion GBT.

Usai meninjau berbagai fasilitas di Stadion GBT, Erick mengapresiasi sinergitas yang luar biasa antara Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya dengan Pemerintah Pusat.

“Saya terus terang terharu karena tadi dilaporkan pemerintah daerah dan pusat, dua bulan terakhir ini melakukan sesuatu misi yang tidak mudah. Di mana benar-benar serius mempersiapkan ini (Stadion GBT) untuk Piala Dunia U-20, dan saya yakini dengan kondisi hari ini. Ini adalah salah satu stadion terbaik yang ada di Indonesia," kata Erick Thohir dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Menurut Menteri BUMN ini, venue yang ada di kawasan Surabaya barat tersebut telah memiliki fasilitas pendukung yang maksimal.

"Tentu harus kita maksimalkan lagi fasilitas pendukungnya. Tapi ini salah satu yang terbaik ya, dan kalau saya lihat, lapangan sepak bolanya ini benar-benar sangat maksimal," imbuhnya.

Tak lupa, Ketua Panitia Lokal (LOC) Piala Dunia U-20 2023 itu turut mengapresiasi kerja keras Walikota Eri Cahyadi yang berupaya menjadikan Stadion GBT sebagai salah satu venue Piala Dunia U-20 2023.

Artinya, Erick melanjutkan, kalau Jawa Timur bisa menjadikan Stadion GBT sebagai venue Piala Dunia U-20, maka stadion di tempat lain juga harus bisa.

Apalagi, Erick mengungkapkan, FIFA tak segan mengurangi jumlah stadion jika ada yang tidak siap.

"Karena punya fasilitas yang luar biasa dan kita lihat keseriusan yang luar biasa dari pemerintah daerah juga. Terima kasih Pak Wali (Eri Cahyadi), luar biasa. Jadi saya yakini support dari PLN dan Telkom juga maksimal," ucap Erick.

Sementara itu, Walikota Eri Cahyadi turut menyambut baik dukungan Erick Thohir menjadikan Stadion GBT sebagai salah satu venue ajang internasional tersebut.

"Matur nuwun Pak Ketum PSSI Erick Thohir, dan seluruh jajaran PSSI, Pak Kapolda, serta Pangdam atas supportnya. Kami dari pemerintah daerah bisa menjalankan seperti ini dan khususnya dari PUPR yang luar biasa," sebut Eri Cahyadi.

Eri Cahyadi pun berkomitmen akan melakukan yang terbaik untuk kelancaran pertandingan Piala Dunia U-20 2022 di Surabaya.

Tak hanya itu, ia berharap Stadion GBT bisa menjadi venue kebanggaan warga Surabaya, khususnya Indonesia.

"Kami hanya menjalankan saja dan membuat bangga Indonesia, bahwa kami juga bisa melakukan, membuat, dan membanggakan stadion yang bisa dipakai untuk dunia serta diambil standarnya oleh FIFA. Matur nuwun," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya