Berita

Wakil Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Saiful Huda/Net

Politik

PKB Tak Masalah Muncul Relawan Pendukung Prabowo-Ganjar 2024

SENIN, 13 MARET 2023 | 15:53 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Kencangnya wacana memasangkan Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024, disambut baik sejumlah kelompok masyarakat. Baru-baru ini, muncul kelompok pendukung yang mengatasnamakan relawan Prabowo-Ganjar Indonesia Bersatu (ProGib) untuk Indonesia Berkelanjutan.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Saiful Huda mengatakan, pihaknya tidak ada masalah dengan kemunculan kelompok relawan pendukung Prabowo-Ganjar.

“Fine aja, kita enggak ada masalah, ini kan dinamika politik dan secara aturan koalisi kami dengan Gerindra kan sudah ada pakem-pakemnya,” kata Saiful ketika dihubungi wartawan lewat sambungan telepon, Senin (13/3).


PKB dan Gerindra, kata Saiful, memiliki kesepakatan dan komitmen bersama yang tertuang dalam kontrak kerjasama Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

“Pakem-pakemnya kan sepenuhnya menjadi kewenangan dari beliau berdua, antara Pak Prabowo dengan Gus Muhaimin. Gus Muhaimin menyampaikan dalam beberapa kesempatan ya dinamika, kan belum diputuskan (capres-cawapres),” demikian Saiful Huda.

Kelompok masyarakat yang tergabung dalam Relawan Prabowo-Ganjar Indonesia Bersatu (ProGib) untuk Indonesia Berkelanjutan mendeklarasikan dukungan untuk duet Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo maju sebagai calon presiden dan calon wakil presiden dalam Pemilu 2024.

ProGib berpendapat Prabowo dan Ganjar merupakan dua sosok negarawan yang layak meneruskan kepemimpinan Presiden Joko Widodo.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya