Berita

Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian/Net

Dunia

AS Bantah Ada Kesepakatan Pertukaran Tahanan dengan Iran

SENIN, 13 MARET 2023 | 07:00 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pemerintah Amerika Serikat membantah rumor yang mengatakan bahwa Iran berencana membebaskan tiga tahanan AS dengan imbalan pencairan dana milik Teheran yang dibekukan Washington.

Bantahan itu disampaikan seorang pejabat Dewan Keamanan Nasional AS kepada Al Arabiya, Minggu (12/3).

“Sayangnya, pejabat Iran tidak ragu untuk mengada-ada. Klaim terbaru akan menyebabkan lebih banyak sakit hati bagi keluarga Siamak Namazi, Emad Shargi, dan Morad Tahbaz,” kata pejabat yang tidak disebutkan namanya itu.

Pejabat tersebut menambahkan bahwa AS tetap berkomitmen untuk mengamankan kebebasan Siamak Namazi, Emad Sharghi, dan Morad Tahbaz.

Kabar tentang kesepakatan pertukaran tahanan datang tak lama setelah Arab Saudi dan Iran setuju untuk memulihkan hubungan, dan setelah para pejabat Iran berada di Oman pada akhir pekan. Muscat telah lama berperan sebagai mediator antara Washington dan Teheran.

Sebuah sumber yang mengetahui pembicaraan tersebut mengatakan kepada Al Arabiya bahwa Iran akan membebaskan Siamak Namazi, Morad Tahbaz, dan Emad Sharghi. Sebagai imbalannya, mereka mengatakan bahwa AS diperkirakan akan mencairkan dana Iran yang dibekukan di Korea Selatan, Irak dan Jepang ditambah setidaknya satu tahanan.

Namun, sumber tersebut mengatakan, orang Iran yang akan dibebaskan bukanlah tokoh terkemuka, seperti Manssor Arbabsiar, yang didakwa di AS atas dugaan plot untuk membunuh seorang diplomat Saudi pada tahun 2011.

Ada pula yang menyebutkan bahwa klaim Iran tentang pertukaran tahanan itu datang dua hari setelah Siamak Namazi, yang berada di penjara Evin Teheran sejak 2015, diizinkan untuk memberikan wawancara kepada outlet berita kabel AS CNN.

Klaim pertukaran tahanan juga disampaikan oleh Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian. Ia mengatakan kepada TV pemerintah pada Minggu (12/3) bahwa Iran dan Amerika Serikat telah mencapai kesepakatan untuk bertukar tahanan, menambahkan bahwa dia berharap pertukaran itu akan segera terjadi.

“Mengenai masalah pertukaran tahanan antara Iran dan AS, kami telah mencapai kesepakatan dalam beberapa hari terakhir dan jika semuanya berjalan baik di pihak AS, saya pikir kami akan menyaksikan pertukaran tahanan dalam waktu singkat,” kata Amirabdollahian.

“Di pihak kami semuanya sudah siap, sementara AS saat ini sedang mengerjakan koordinasi teknis terakhir," ujarnya.

Namazi, seorang pengusaha dengan kewarganegaraan ganda AS-Iran, dijatuhi hukuman 10 tahun penjara pada tahun 2016 karena memata-matai dan bekerja sama dengan pemerintah AS.

Sementara Sharghi, seorang pengusaha Iran-Amerika pertama kali ditangkap pada tahun 2018 ketika dia bekerja untuk sebuah perusahaan investasi teknologi. Selanjutnya Tahbaz, aktivis lingkungan Iran-Amerika, yang juga memegang kewarganegaraan Inggris.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya