Berita

Aktivitas pedagang dan warga saat berbelanja di Pasar Al Mahirah, Lamdingin, Banda Aceh/RMOLAceh.

Nusantara

2 Pekan Menuju Ramadan, Harga Sembako di Banda Aceh Mulai Merangkak Naik

SABTU, 11 MARET 2023 | 05:40 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Meski bulan suci Ramadan masih sekitar 2 pekan lagi, kenaikan harga sudah mulai dirasakan masyarakat.

Seperti dituturkan salah satu pedagang bahan pokok di Pasar Al Mahirah, Gampong Lamdingin, Kota Banda Aceh, Ami (26), harga sembako menjelang Ramadan rata-rata mengalami kenaikan. Namun, beberapa lainya tetap stabil.

“Masalah harga ni, kalau sudah meugang (adat Aceh menjelang Ramadan dan hari raya, red) apalagi bulan puasa nanti, semua naik. Kayak bumbu dapur bahkan bahan pokok,” kata Ami kepada Kantor Berita RMOLAceh, Jumat (10/3).


Ami menyebutkan, saat ini harga tomat dijual Rp 12 ribu per kilogram dari sebelumnya Rp 10 ribu. Sedangkan bawang putih mencapai Rp 32 ribu dari sebelumnya Rp 25 ribu.

Bahkan, beberapa komoditas mulai naik sedikit demi sedikit. Seperti kentang dari Rp 12 ribu saat ini naik Rp 16 ribu.

"Kalau cabe merah turun, dari Rp 35 ribu turun ke Rp 25 ribu. Kalau cabe rawit masih Rp 35 ribu (per kilogram), standar," paparnya.

Meskipun pasokan dari Takengon dan Medan lancar tanpa kendala apapun, Ami memprediksi puncak kenaikan harga itu menjelang awal Bulan Ramadan.

"Jelang meugang, bakal naik. Sampai Ramadan nanti," ujarnya.

Sementara itu pedagang lainnya, Yusri (42), juga mengatakan saat ini sejumlah bahan pokok seperti minyak goreng masih stabil berkisar di antara Rp 15 ribu per kilogram, sedangkan gula pasir juga ikut normal di harga Rp 15 ribu.

Untuk telur, kata Yusri, saat ini sedang mengalami kenaikan menjadi Rp 45 ribu, bahkan diprediksi akan terus naik.

Yusri berharap, warga tidak panik saat melakukan pembelian, sebab kenaikan harga jelang Ramadan memang sering terjadi setiap tahunnya.

"Masyarakat kita sering kali panik, padahal kenaikan ini memang sering terjadi," tandasnya.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya