Berita

Ilustrasi Polri/Net

Politik

Temuan Survei Terbaru, 89,7 Persen Masyarakat Nilai Polri Berperan Tanggulangi Covid-19

SELASA, 07 MARET 2023 | 05:41 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Tingkat kepercayaan publik terhadap penegakan hukum di era pemerintahan Jokowi saat ini sangat bisa dipercaya. Demikian yang jadi temuan survei Panel Survei Indonesia (PSI) periode 21 Februari-3 Maret 2023.

Direktur Eksekutif PSI, Ahmad Loksukon mengatakan temuan PSI, sebanyak 82,8 persen responden mempersepsikan penegakan hukum di era Jokowi sangat dipercaya. Masyarakat menilai Polri memberikan rasa keadilan bagi pencari keadilan.

Sementara itu, 12,6 persen responden menilai kategori buruk dan sangat buruk serta 4,6 persen responden tidak menjawab.

Ahmad Loksukon juga mengungkapkan masyarakat menilai positif keikutsertaan Polri dalam menanggulangi wabah covid hingga pulihnya ekonomi masyarakat akibat Covid-19.

Temuan datanya, 89,7 persen responden menyatakan peran Polri sangat besar dalam penanggulangan dan pencegahan Covid-19. Sementara sebanyak 10,3 persen tidak memberikan penilaian.

"Sehingga membawa impact yang besar terhadap pulihnya kehidupan sosial ekonomi masyarakat," jelas Ahmad.

Menurut Ahmad Loksukon, kinerja Polri yang sangat dipercaya masyarakat tidak lepas dari keberhasilan Kapolri dalam memimpin institusi Polri.

Masyarakat, kata Ahmad Loksukon, melihat Kapolri memperbaiki citra kepolisian dan menguatkan soliditas internal. Termasuk, meningkatkan pelayanan ke masyarakat.

Ia mengatakan, komitmen Kapolri Jendral Listyo Sigit tidak segan mencopot jajarannya yang membelot dan tidak patuh terhadap agenda perbaikan institusi juga dirasakan dampaknya oleh masyarakat.

"Terhadap yang tidak mampu, tidak bisa ikut gerbong, tidak bisa ikut barisan ya silakan keluar, atau kita potong," demikian Ahmad mengulang pernyataan Kapolri.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Bertemu Megawati Bakal Jadi Sowan Pamungkas Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 16:09

Kemenangan Trump Jadi Alarm Bahaya Bagi Perekonomian RI?

Kamis, 07 November 2024 | 16:02

BSSN Sudah Siapkan Operasi Siber Pengamanan Pilkada 2024

Kamis, 07 November 2024 | 15:52

WhatsApp Siapkan Fitur Baru untuk Cek Keaslian Foto dalam Pesan

Kamis, 07 November 2024 | 15:44

Mendagri Dorong Pemda Dukung Program Prioritas Prabowo-Gibran

Kamis, 07 November 2024 | 15:26

BSI Dukung Program Gizi Nasional Melalui Kemitraan dengan BGN

Kamis, 07 November 2024 | 15:25

Pemberantasan Judi Online Langkah Tegas yang Dinanti Sejak Lama

Kamis, 07 November 2024 | 15:21

Komisi I DPR Dukung BSSN Perkuat Keamanan Siber

Kamis, 07 November 2024 | 15:16

Trump Raih Kemenangan, Ancaman Tarif 60 Persen untuk China Jadi Sorotan

Kamis, 07 November 2024 | 15:10

Mayor Teddy Tidak Perlu Lagi Selalu Dampingi Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 14:58

Selengkapnya