Berita

Kepala Korlantas Polri, Irjen Pol Firman Shantyabudi bersama stakeholder terkait, saat melakukan survei jalur mudik di Pelabuhan Merak dan Pelabuhan Ciwandan, Banten/Ist

Presisi

Korlantas: Pelabuhan Ciwandan Alternatif Penyeberangan Mudik ke Sumatera

SENIN, 06 MARET 2023 | 22:07 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Tidak hanya jalur darat, Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri juga pastikan moda transportasi laut dapat beroperasi maksimal selama pelaksanaan Operasi Ketupat 2023.

Begitu dikatakan Kepala Korlantas Polri, Irjen Pol Firman Shantyabudi bersama stakeholder terkait, saat melakukan survei jalur mudik di Pelabuhan Merak dan Pelabuhan Ciwandan, Banten, Senin (6/3).

Irjen Firman Shantyabudi mengungkapkan, Pelabuhan Ciwandan nantinya akan ikut membantu mengurangi beban penumpukan pemudik yang hendak berangkat ke Sumatera. Sehingga, tidak menumpuk di Pelabuhan Merak.

"(Pelabuhan) Ciwandan itu akan membuat daya tampung perjalanan dari Banten ke Sumatera akan meningkat dari sebelumnya," kata Firman.

Selain pelabuhan, Firman juga meninjau kesiapan jalur mudik dan rest area yang berada di wilayah hukum Polda Banten. Dia menjelaskan, beberapa skema arus lalu lintas di dalam rest area.

"Semaksimal mungkin personel bekerjasama dengan instansi terkait untuk meminimalisir penumpukan kendaraan di dalam rest area agar tidak menimbulkan kemacetan di jalan tol efek dari penumpukan kendaraan," tuturnya.

Dia berharap, dengan adanya peninjauan kesiapan jalur mudik ini, masyarakat Banten yang nantinya akan mudik bisa melakukan perjalanannya dengan aman dan selamat sampai tujuan.

Adapun Firman dan rombongan sempat meninjau rest area 43 A arah Merak, rest area 68 A arah Merak. Kemudian survei di Pelabuhan Pelindo II Ciwandan, lalu mengecek jalur di KM 97 arah Merak.

Turut hadir Direktur Utama Jasa Raharja Rivan Ahmad Purwantono, Direktur Komersil dan Pelayanan PT ASDP Tangerang-Merak Yusuf hadi, Direktur Lalu Lintas Kementrian Perhubungan Cucu Mulyana, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Banten Tri Nurtopo, pejabat utama Ditlantas Polda Banten dan instansi terkait.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya