Berita

Direktur RSPP, dr Theryoto menggelar jumpa pers bersama Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir/RMOL

Nusantara

Direktur RSPP: Satu Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Meninggal, Luka Bakar Hampir 100 Persen

SABTU, 04 MARET 2023 | 17:22 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Satu korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara, yang dilarikan ke Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) meninggal dunia usai menjalani perawatan, pada sore hari ini.

Direktur RSPP, dr Theryoto menyampaikan informasi tersebut saat menggelar jumpa pers bersama Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, di RSPP, Jalan Kyai Maja No. 43, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu sore (4/3).

“Dari kemarin kita berusaha semaksimal mungkin, kebetulan ada satu pasien perempuan baru 2 jam lalu, karena luka bakar cukup luas, hampir mendekati 100 persen, tidak tertolong,” ujar Theryoto.

Ia menjelaskan, RSPP sejak dini hari tadi langsung membuka pelayanan untuk perawatan korban kebakaran Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Plumpang.

“Total yang kami terma itu ada 26 pasien. Di mana dewasa ada 23 dan anak-anak ada 3,” urainya.

Selain itu, dari segi kondisi luka pasien, RSPP mengkategorikan dua kelompok pasien yang dirawat karena luka bakar yang dialami.

“Ini kita kategorikan ada 2 kelompok, yaitu kelompok yang butuh ICU dan kelompok yang tak butuh ICU. Nah, dari kelompok yang butuh ICU itu ada sekitar 13 pasien, dan yang tidak butuh ICU juga 13 pasien,” urai Theryoto.

“Kenapa kita kategorikan kelompoik ICU? Mereka butuh alat bantu kerena luka bakar, ada pemasangan ventilator, operasi untuk membuat jalan nafas dan lain-lain,” sambungnya.

Namun, karena terdapat satu pasien yang meninggal pada hari ini, Theryoto memastikan jumlah pasien ICU yang masih dirawat di ICU 12 korban. 

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya