Berita

Yayasan Padi Indonesia Jaya (YPIJ) dan One Kecamatan One Centre Entrepreneurship alias OK OCE Super Jaya Sakti memberikan pelatihan wirausaha bagi masyarakat di kawasan Temanggung, Jawa Tengah/Ist

Politik

Maksimalkan Komoditas Lokal Temanggung, YPIJ Gelar Pelatihan Wirausaha untuk Warga

RABU, 01 MARET 2023 | 20:27 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Yayasan Padi Indonesia Jaya (YPIJ) dan One Kecamatan One Centre Entrepreneurship alias OK OCE Super Jaya Sakti memberikan pelatihan wirausaha bagi masyarakat di kawasan Temanggung, Jawa Tengah. Perlatihan itu, berupa cara membuat minuman kesehatan dan kecantikan berbahan herbal.

Ketua YPIJ Eprilia Tri Arum Taurusia mengatakan, pelatihan ini terinspirasi dari semangat Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno yang ingin menciptakan 4,4 juta lapangan kerja di 2024 di sektor ekonomi kreatif.

Karena itu, kata dia, YPIJ hadir memberikan keahlian kepada masyarakat, sehingga tercipta peluang usaha yang akhirnya bisa membangkitkan ekonomi rakyat dan membantu meningkatkan penghasilan keluarga.


"Alhamdulillah ratusan warga Temanggung dan beberapa tokoh masyarakat antusias mengikuti pelatihan wirausaha yang diseleggarakan YPIJ bersama OK OCE Super Jaya Sakti," ujar Eprilia dalam keterangan tertulis, Rabu (1/3).

Eprilia yang merupakan calon legislatif DPR RI dari PKS ini mengatakan, pelatihan ini sengaja menggunakan bahan baku lokal yang merupakan komoditas utama Temanggung. Seperti kopi, jahe, kapulaga, sereh, gula aren, daun secang, daun salam, dan daun pandan.

Sambungnya, diharapkan dampak pelatihan kewirausahaan ini tidak hanya dirasakan peserta tetapi juga para petani penyedia bahan baku.

"Pemberian keahlian ini kami harap bisa menciptakan peluang usaha bagi masyarakat yang akhirnya bisa membangkitkan ekonomi rakyat setempat," kata Eprilia.

Tak hanya memberikan pelatihan, kata dia lagi, YPIJ dan OK OCE Super Jaya Sakti juga berkomitmen untuk mendampingi masyarakat yang hendak membuka usaha. Mulai dari mengurus perijinan, legalitas, hingga pemasaran.

"Kami juga akan kawal jika ada yang berniat buka usaha apapun dari perijinan legalitas, hingga pemasarannya. Kami hadir semangat niat berbuat untuk ibadah bangkitkan ekonomi masyarakat untuk gapai hidup lebih bermakna," pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya