Berita

Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali/RMOL

Politik

Nasdem Minta Anies Baswedan Perbanyak Silaturahmi ke Guru dan Kiai

SELASA, 28 FEBRUARI 2023 | 18:10 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan, diminta memperbanyak sowan atau silaturahmi kepada para guru dan kiai terutama dari kalangan nahdliyin.

Permintaan itu, disampaikan Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali, menyikapi pernyataan mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PB NU), KH Said Aqil Siradj yang memuji Anies sebagai tokoh agamis dan nasionalis, Selasa (28/2).

“Kita menyarankan, Anies Baswedan untuk memperbanyak silaturahmi, dengan guru-guru, kiai-kiai, tokoh-tokoh. Ini yang kita harapkan, agar banyak orang yang lebih mengenal Anies Baswedan ini,” ucap Ahmad Ali kepada Kantor Berita Politik RMOL.


Menurutnya, dengan bersilaturahmi kepada para guru dan kiai, dapat memberikan pencerahan kepada Anies Baswedan, untuk membangun bangsa jika nantinya terpilih presiden di 2024.

“Pak Anies lebih banyak bersilaturahmi lah, memperbanyak kunjungan, karena memang yang dibutuhkan Anies adalah orang yang peduli terhadap kondisi bangsa,” tutupnya.

Dalam kunjungan Dewan Pimpinan Pusan Pergerakan Aktivis Nahdliyin Nusantara (DPP PeranNU) ke kediaman mantan ketua umum PBNU KH Said Aqil Siradj, dituturkan bahwa Anies Baswedan merupakan sosok yang agamis dan nasionalis.

"Saya mengenal secara dekat. Anies itu nasionalis dan agamis. Enggak perlu diragukan. Kakeknya kan Pahlawan Nasional," kata Said Aqil saat menerima kunjungan, Senin (27/2).

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya