Berita

Fahira Idris /RMOL

Politik

Fahira Idris Apresiasi PKS-Nasdem-Demokrat Deklarasi Bacapres Sejak Dini

MINGGU, 26 FEBRUARI 2023 | 12:59 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Langkah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengikuti jejak Nasdem dan Demokrat yang secara resmi mendukung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (Bacapres) 2024 disambut positif anggota DPD RI, Fahira Idris.

Menurut dia, deklarasi PKS itu sekaligus mematahkan prediksi banyak pihak yang meragukan Partai Nasdem, Demokrat dan PKS bisa bersatu membentuk koalisi bernama “Perubahan”.

"Saya sampaikan apresiasi, baik untuk PKS, Nasdem maupun Demokrat, yang telah memulai budaya baru dalam Pilpres di Indonesia, yakni mendeklarasikan Capres pilihan dan menyatakan berkoalisi, jauh hari sebelum masa pendaftaran," kata Fahira, dalam keterangan resminya, Minggu (26/2).

Deklarasi Bacapres jauh hari sebelum masa pendaftaran, sambung dia, menunjukkan keseriusan, kesiapan, dan kematangan dalam berpolitik.

Selain itu, Parpol atau gabungan Parpol yang saat ini sudah mempunyai Capres dan sepakat berkoalisi juga ingin memberi ruang seluas-luasnya kepada rakyat Indonesia untuk menguji rekam jejak dan gagasan calonnya.

"Jika nanti gabungan Parpol dan Capres lain yang berlaga melakukan hal yang sama, maka Pilpres 2024 akan lebih bernas dan berkualitas," pungkasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya