Berita

Wakil Ketua Umum Partai Nasdem, Ahmad Ali/Net

Politik

Minta Demokrat Segera Deklarasi Pencapresan Anies, Ahmad Ali Dinilai Lakukan Provokasi Politik

MINGGU, 26 FEBRUARI 2023 | 00:44 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Desakan Wakil Ketua Umum Partai Nasdem, Ahmad Ali, agar Partai Demokrat segera melakukan deklarasi pencapresan Anies Baswedan dinilai sebagai sebuah aksi provokasi politik. Hal ini justru membuat Koalisi Perubahan menjadi kontraproduktif.

"Ahmad Ali jangan melakukan provokasi politik dengan meminta Demokrat segera melakukan deklarasi pencapresan Anies Baswedan," ujar pendiri Jaringan Nusantara (JN), Aam Sapulete, kepada wartawan, Sabtu (25/2). 

Menurut Aam, Partai Demokrat pasti berpikir untuk menang dalam mengusung Anies Baswedan. Karena itu, ia meminta Ahmad Ali tidak ikut mengurusi internal Demokrat.

"Bisa diduga Ahmad Ali ini mempunyai agenda tersendiri dengan berbagai pernyataan yang kontroversial," sambungnya.

Menurut Aam, Demokrat pasti sangat komitmen dengan Koalisi Perubahan, terutama setelah adanya kunjungan balasan Surya Paloh yang menemui Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) beberapa hari lalu.

"Koalisi Perubahan sudah komitmen dengan mendukung Anies Baswedan. Soal deklarasi pencapresan Anies Baswedan Partai Demokrat pastilah pertimbangan utamanya adalah menang," tegasnya.

Dalam pandangan Aam, AHY itu politikus yang pintar dan paham politik. Sehingga pasti akan memberi yang terbaik buat Anies Baswedan dan rakyat Indonesia.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Halal Bihalal Partai Golkar

Selasa, 16 April 2024 | 01:21

UPDATE

Naik 23,1 Persen, Realisasi Belanja Pemerintah Capai Rp427,6 T pada Maret 2024

Jumat, 26 April 2024 | 15:56

Ketua DPRD DKI Komplain Anggaran Kelurahan 5 Persen Kegedean

Jumat, 26 April 2024 | 15:54

Samsung Luncurkan Pengisi Daya Port Ganda 50W, Dibanderol Rp1,2 Jutaan

Jumat, 26 April 2024 | 15:29

World Water Forum ke-10, Momentum bagi Indonesia Perbaiki Insfastruktur Air

Jumat, 26 April 2024 | 15:26

Legislator Senayan Pasang Badan untuk Pelanggan Korban Telkom

Jumat, 26 April 2024 | 15:25

TPDI: Aset Korupsi Jangan Jadi Bancakan

Jumat, 26 April 2024 | 15:18

APBN RI Surplus Rp8,1 Triliun pada Maret 2024

Jumat, 26 April 2024 | 15:14

Pesan Mahfud MD ke Prabowo: Benahi Hukum

Jumat, 26 April 2024 | 15:07

Laku Keras, Mobil Xiaomi SU7 Amankan 75.723 Pesanan

Jumat, 26 April 2024 | 15:05

Penuhi Kebutuhan Darah, Ratusan Polwan Ikut Jadi Pendonor

Jumat, 26 April 2024 | 15:01

Selengkapnya