Berita

Sebuah kapal polisi berpatroli di dekat ladang angin di bagian Laut Utara Belgia pada Mei 2022/Net

Dunia

Belgia Selidiki Kapal Mata-Mata Rusia yang Sempat Terlihat di Laut Utara

KAMIS, 23 FEBRUARI 2023 | 08:05 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Sebuah tim penyelidikan segera diluncurkan Belgia, menyusul laporan kehadiran kapal mata-mata Rusia yang sempat terlihat di lepas pantai utara.

Menteri Kehakiman Vincent Van Quickenborne pada Selasa (21/2) mengatakan otoritas maritim Belgia telah memulai penyelidikan bekerja sama dengan negara-negara pesisir Laut Utara lainnya.

Van Quickenborne mengaku belum mengetahui motif pasti dari hadirnya kapal mata-mata tersebut, tetapi itu sangat mencurigakan karena dilakukan di dekat pusat energi dan jaringan komunikasi penting milik Belgia.

"Terutama jika berperilaku mencurigakan di dekat ladang angin kami, pipa gas bawah laut dan kabel data, serta infrastruktur penting lainnya,” tegasnya, seperti dimuat AFP.

Ia curiga kehadiran kapal Rusia berkaitan erat dengan ketegangan perang Ukraina selama hampir satu tahun terakhir.

Hubungan Rusia dengan negara-negara Barat semakin tegang, setelah Moskow meluncurkan invasi ke Ukraina dan anggota UE dan NATO, termasuk Belgia, menanggapi dengan sanksi.

Pada November tahun lalu, kapal mata-mata Rusia terlihat pada November di perairan Belanda dan sulit dilacak kembali setelah kapal itu mematikan suar AIS-nya.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya