Berita

Ketua Umum Partao Gerindra, Prabowo Subianto, melakukan pembicaraan tertutup dengan Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa/Net

Politik

Polstat: Prabowo Bisa Menang Pilpres Jika Maju Bersama Khofifah

KAMIS, 23 FEBRUARI 2023 | 04:51 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Jika harus melalui dua putaran, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto diperkirakan memenangkan Pilpres 2024, apabila berpasangan dengan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Hal tersebut menjadi catatan survei terbaru yang dipaparkan peneliti Political Statistics (Polstat) Apna Permana dalam keterangan tertulis, Rabu (22/2).

Hasil survei Polstat, dikatakan Apna Permana, menunjukkan bahwa seandainya pilpres hanya diikuti tiga pasangan dan dilaksanakan saat ini. Maka pilpres akan berlangsung dua putaran.


"Di mana pasangan Prabowo-Khofifah keluar sebagai pemenang putaran pertama dengan tingkat keterpilihan 35,5 persen," ujar Apna.

Dijelaskan Apna, pasangan Prabowo-Khofifah bakal unggul dari dua kompetitor yang diperkirakan muncul. Yakni, Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono dengan tingkat keterpilihan 31,8 persen.

Serta, pasangan ketiga yang diperkirakan pasangan Ganjar Pranowo dan Puan Maharani yang dengan elektabilitas 26,4 persen.

"Sedangkan 6,3 persen responden masih menjawab tidak tahu atau tidak memberikan jawaban," pungkasnya.

Survei ini dilakukan pada tanggal 10-18 Februari 2023. Jumlah sampel sebesar 1.220 responden diperoleh melalui teknik pengambilan sampel secara acak bertingkat.

Batas toleransi kesalahan atau margin of error +/- 2,8 persen dan pada tingkat kepercayaan sebesar 95 persen.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya