Berita

Ketua Umum Partao Gerindra, Prabowo Subianto, melakukan pembicaraan tertutup dengan Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa/Net

Politik

Polstat: Prabowo Bisa Menang Pilpres Jika Maju Bersama Khofifah

KAMIS, 23 FEBRUARI 2023 | 04:51 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Jika harus melalui dua putaran, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto diperkirakan memenangkan Pilpres 2024, apabila berpasangan dengan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Hal tersebut menjadi catatan survei terbaru yang dipaparkan peneliti Political Statistics (Polstat) Apna Permana dalam keterangan tertulis, Rabu (22/2).

Hasil survei Polstat, dikatakan Apna Permana, menunjukkan bahwa seandainya pilpres hanya diikuti tiga pasangan dan dilaksanakan saat ini. Maka pilpres akan berlangsung dua putaran.

"Di mana pasangan Prabowo-Khofifah keluar sebagai pemenang putaran pertama dengan tingkat keterpilihan 35,5 persen," ujar Apna.

Dijelaskan Apna, pasangan Prabowo-Khofifah bakal unggul dari dua kompetitor yang diperkirakan muncul. Yakni, Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono dengan tingkat keterpilihan 31,8 persen.

Serta, pasangan ketiga yang diperkirakan pasangan Ganjar Pranowo dan Puan Maharani yang dengan elektabilitas 26,4 persen.

"Sedangkan 6,3 persen responden masih menjawab tidak tahu atau tidak memberikan jawaban," pungkasnya.

Survei ini dilakukan pada tanggal 10-18 Februari 2023. Jumlah sampel sebesar 1.220 responden diperoleh melalui teknik pengambilan sampel secara acak bertingkat.

Batas toleransi kesalahan atau margin of error +/- 2,8 persen dan pada tingkat kepercayaan sebesar 95 persen.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

UPDATE

Korupsi Menggila, Bangsa Ini Dibawa ke Mana?

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:31

Resesi AS Cuma Omon-Omon, Dolar Tembus Rp16.400

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:29

Legislator PAN Ungkap Ada Perang Mafia di Tubuh Pertamina

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:16

DPR: Kehadiran Pak Simon di Pertamina Getarkan Indonesia

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:07

BI dan State Bank of Vietnam Sepakat Perkuat Kerja Sama Bilateral

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:56

Masa Jabatan Ketum Partai Digugat di MK, Waketum PAN: Itu Masalah Internal

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:54

Anggaran FOLU Net Sink 2030 Non APBN Bisa Masuk Kategori Suap

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:54

Pandawara Group Sampaikan Kendala ke Presiden, Siap Berkolaborasi Atasi Sampah

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:39

DPR Pertanyakan Pertamina soal ‘Grup Orang-orang Senang’

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:37

Menhan: 3 Pasal UU TNI Bakal Direvisi

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:24

Selengkapnya