Berita

Presiden Serbia, Aleksandar Vucic bertemu dengan Presiden Uni Emirat Arab, Sheikh Mohammed bin Zayed Al Nahyan dalam acara pameran pertahanan di Abu Dhabi/Twitter @mo_i_vs

Dunia

Serbia akan Beli Drone dari Uni Emirat Arab

RABU, 22 FEBRUARI 2023 | 14:42 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Serbia akan menandatangani kontrak dengan Uni Emirat Arab (UEA) untuk pembelian drone bunuh diri. Hal tersebut diumumkan oleh Presiden Serbia Aleksandar Vucic pada Selasa (22/2).

"Dalam 48 jam, kami akan menandatangani kontrak pertama dengan UEA untuk pembelian drone bunuh diri mereka," kata Vucic, saat mengunjungi pameran pertahanan di Abu Dhabi.

Langkah itu telah disebut sebagai tanda bahwa Serbia saat ini tengah mengurangi hubungannya dengan Rusia, yang selama ini merupakan sekutu dan pemasok senjata di negaranya.


"Ini adalah drone bunuh diri, mereka akan segera berada di Serbia. Kami berharap untuk memiliki drone bunuh diri domestik pertama di tentara Serbia dalam lima atau enam bulan," tambahnya, yang dimuat Reuters.

Belum diketahui berapa banyak amunisi, produsen senjata, dan harga yang disepakati oleh UEA dan Serbia. Akan tetapi pembelian ini diduga merupakan bentuk persiapan dari Presiden Vucic, yang telah memperkirakan eskalasi konflik di Ukraina akan semakin membuat posisi Serbia semakin sulit.

Sejauh ini peralatan militer Serbia juga dikabarkan sudah cukup tua untuk dioperasikan. Untuk itu, negara tersebut ingin meningkatkan industri militer dan pertahanannya dengan menginvestasikan tambahan sebesar 700 juta euro (Rp 11,3 triliun) pada 2023.

Serbia juga mengatakan, bahwa negaranya sedang melanjutkan negosiasi dengan Prancis untuk pembelian pesawat tempur Rafale.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya