Berita

Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh (kanan) saat beri keterangan ke media di DPP Partai Demokrat/RMOL

Politik

Ditanya AHY Cawapres, Surya Paloh: Lebih Dari Pantas

RABU, 22 FEBRUARI 2023 | 14:34 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Sosok Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dinilai pantas untuk menjadi calon wakil Presiden (cawapres) mendampingi Anies Baswedan pada kontestasi pemilu 2024 mendatang.

Hal itu disampaikan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh saat jumpa pers seusai menggelar pertemuan tertutup bersama AHY dan jajaran di Kantor DPP Partai Demokrat, Rabu (22/2).

“Tapi kalau ditanya pantas? Saya katakan, lebih dari pantas,” kata Paloh.

Namun begitu, Paloh menyebut keputusan soal cawapres Koalisi Perubahan diserahkan sepenuhnya kepada Anies Baswedan selaku bakal capres.

“Ini masalah keputusan akhir ada di tangan capres, mengenai pasangan cawapres serahkan kepada capresnya,” tuturnya.

Lebih lanjut, Paloh mengatakan mengenai cawapres dari Anies Baswedan akan diumumkan pada saatnya nanti sembari mengikuti dinamika politik Tanah Air yang terjadi ke depan.

“Jangankan Mas AHY, saya juga cocok. Jadi, kita lihat saja progres yang berlangsung nanti. Tapi yang saya pahami dari seorang AHY, cawapres boleh, enggak juga boleh. Mudah-mudahan saya tidak salah. Tapi kalau ditanya pantas? Saya katakan, lebih dari pantas,” pungkasnya.

Turut hadir saat jumpa pers dari kedua elite. Dari Partai Demokrat antara lain Sekjen DPP Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, Waketum Demokrat Edhie Baskoro atau Ibas, Ketua DPP Partai Demokrat Herman Khaeron, Wasekjen Demokrat Jansen Sitindaon dan sejumlah pejabat teras lainnya.

Kemudian dari Partai Nasdem antara lain Ketua DPP Sugeng Suparwoto, senior Partai Nasdem HM Prasetyo dan sejumlah pejabat teras Nasdem lainnya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Mau Perang Tapi Kere, Bagaimana?

Senin, 15 April 2024 | 12:34

UPDATE

Timnas U-23 Indonesia Akhirnya Bertemu Korsel

Selasa, 23 April 2024 | 07:58

Melawan KPK, Gus Muhdlor Resmi Ajukan Praperadilan

Selasa, 23 April 2024 | 07:30

Hari Ini Program Makan Siang dan Susu Gratis Dibahas KPK

Selasa, 23 April 2024 | 07:20

Genjot PNBP Lewat Pemanfaatan BBL, KKP Kembangkan SILOKER

Selasa, 23 April 2024 | 06:41

Saatnya Elemen Bangsa Berkolaborasi di Tengah Gejolak Geopolitik

Selasa, 23 April 2024 | 06:11

Kolaborasi TNI AL dan BI Pastikan Ketersediaan Rupiah di Mentawai

Selasa, 23 April 2024 | 05:50

Anies ke Markas Nasdem

Selasa, 23 April 2024 | 05:33

Putusan MK Ciptakan Krisis Kepercayaan

Selasa, 23 April 2024 | 05:11

Terduga Pembunuh Wanita Hamil di Ruko Kelapa Gading Dibekuk Polisi

Selasa, 23 April 2024 | 04:41

Usai Putusan MK, LaNyalla Ajak Rakyat Renungi Kembali Sistem Bernegara

Selasa, 23 April 2024 | 04:19

Selengkapnya