Berita

Ketua Asosiasi Shaanxi di Thailand, Yu Xinqi ditangkap usai diduga melakukan bisnis migrasi ilegal pada Jumat, 17 Februari 2023/Net

Dunia

Thailand Cabut Visa Anggota Organisasi Kriminal Triad China

SELASA, 21 FEBRUARI 2023 | 22:44 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Visa milik seorang pria asal China resmi dicabut oleh otoritas Thailand setelah diduga terlibat dalam kegiatan organisasi kriminal di Bangkok.

Pria bernama Yu Xinqi itu merupakan ketua dari Asosiasi Shaanxi di Thailand. Ia ditangkap dan diinterogasi oleh polisi imigrasi karena dicurigai sebagai bagian dari pemimpin organisasi kriminal Triad China yang menjalankan bisnis gelap.

Menurut laporan The Bangkok Post pada Senin (20/2), Yu ditahan oleh Komisaris Biro Imigrasi (IB) atas UU Keimigrasian karena mendirikan asosiasi tanpa izin atau ilegal.

Polisi IB yang menangani kasus tersebut, Pakphumpipat Sajjaphan mengatakan saat ini visa Yu resmi dicabut.

Sebelum ditangkap, Yu sempat mengajukan perpanjangan visa pensiun untuk tinggal satu tahun lagi di provinsi Chon Buri.

Penangkapan Yu dilakukan setelah anggota parlemen Rangsiman Roma dari Partai Maju mengungkap bahwa pemimpin Triad China lainnya diduga terlibat dalam jaringan bisnis gelap yang mirip dengan pengusaha China Chaiyanat "Tuhao" Kornchayanant.

Yu dicurigai mendirikan Asosiasi Shaanxi, yang terletak di yurisdiksi polisi Kannayao.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

UPDATE

Respons Dedi Mulyadi soal Penggeledahan di Rumah Ridwan Kamil

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:30

Bakamla Gagalkan Penyelundupan 60 Ribu Ekor Baby Lobster Senilai Rp1 Miliar

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:12

Lonjakan Arus Mudik Diperkirakan Terjadi pada 28 Maret 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:50

Trump Akan Kembali Batasi Warga dari Negara Muslim Masuk AS

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:30

Jojo dan Putri KW Melaju ke 16 Besar All England 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:10

NTP Menurun, Komisi IV DPR Minta Kementan Perhatikan Kesejahteraan Petani

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:53

Stabilkan Harga Bapok, Operasi Pasar Diminta Digelar Lebih Masif

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:35

Undang Menko Airlangga, DPP Bapera Bakal Santuni 20 Ribu Anak Yatim di Jakarta

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:17

Elemen Masyarakat Sumsel Apresiasi Kejari Muba Tahan Pengusaha Haji Halim Ali

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:59

Legislator PDIP Soroti Kasus Proyek Digitalisasi Pertamina-Telkom

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:34

Selengkapnya