Berita

Wakil Ketua KPK Johanis Tanak (tengah) saat menjawab pertanyaan wartawan/RMOL

Hukum

Pelaporan Investasi Telkomsel ke GoTo Belum Sampai di Meja Pimpinan KPK

SELASA, 21 FEBRUARI 2023 | 14:27 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Pelaporan investasi Telkomsel ke perusahaan GoTo ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hingga saat ini belum ada di meja pimpinan KPK.

Hal itu disampaikan oleh Wakil Ketua KPK, Johanis Tanak saat ditanya laporan tentang investasi Telkomsel ke GoTo yang dilaporkan oleh LQ Indonesia Law Firm dengan pihak terlapor adalah Menteri BUMN Erick Thohir dan Garibaldi Thohir selaku Komisaris GoTo.

Dikatakan Johanis, setiap laporan masuk di bagian Deputi Informasi dan data. Setelah diterima lembaga antirasuah baru kemudian diproses di meja pimpinan KPK.

“Sementara ini belum ada satu laporan kepada pimpinan tentang hal itu (investasi GoTo)," ujar Johanis kepada wartawan di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi KPK atau Gedung C1, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa siang (21/2).

Dalam kasus ini, LQ Indonesia Law Firm bertindak sebagai kuasa dari LSM Konsumen Cerdas Hukum (LSM KCH) terkait aduan masyarakat mengenai dugaan kerugian negara dalam pembelian saham GoTo oleh salah satu BUMN PT Telkom.

Laporan itu dilakukan karena diduga perbuatan melanggar UU Tindak Pidana Korupsi (Tipikor).

Humas LQ Indonesia Law Firm, Bambang Hartono menjelaskan bahwa Erick Thohir dan Garibaldi Thohir telah ia laporkan ke Direktorat Pelayanan Laporan dan Pengaduan Masyarakat KPK.

“Laporan soal dugaan skandal investasi ini didasari oleh sejumlah bukti-bukti,” kata Bambang Hartono dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin (20/2).

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Melalui Rembug Ngopeni Ngelakoni, Luthfi-Yasin Siap Bangun Jateng

Minggu, 02 Februari 2025 | 05:21

PCNU Bandar Lampung Didorong Jadi Panutan Daerah Lain

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:58

Jawa Timur Berstatus Darurat PMK

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:30

Dituding Korupsi, Kuwu Wanasaba Kidul Didemo Ratusan Warga

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:58

Pelantikan Gubernur Lampung Diundur, Rahmat Mirzani Djausal: Tidak Masalah

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:31

Ketua Gerindra Banjarnegara Laporkan Akun TikTok LPKSM

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:57

Isi Garasi Raffi Ahmad Tembus Rp55 Miliar, Koleksi Menteri Terkaya jadi Biasa Saja

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:39

Ahli Kesehatan Minta Pemerintah Dukung Penelitian Produk Tembakau Alternatif

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:18

Heboh Penahanan Ijazah, BMPS Minta Pemerintah Alokasikan Anggaran Khusus Sekolah Swasta

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:58

Kecewa Bekas Bupati Probolinggo Dituntut Ringan, LIRA Jatim: Ada Apa dengan Ketua KPK yang Baru?

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:42

Selengkapnya