Berita

Situasi banjir yang melanda Perum Arion Mas Demak/RMOLJateng

Nusantara

Banjir Kembali Terjang Perum Arion Mas Demak, 500-an Rumah Terendam hingga 3 Meter

MINGGU, 19 FEBRUARI 2023 | 04:58 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Banjir bandang kembali menerjang 500-an rumah di Perum Arion Mas, Mranggen, Demak, Jawa Tengah. Banjir bandang kali ini dirasa lebih besar dari kejadian pada bulan Januari lalu, dengan ketinggian air mencapai 3 meter.

Salah seorang warga, Kasroni (60) mengatakan, sebelum terjadi banjir, warga sudah bersiap siap mengemasi barang dan keluar rumah. Terutama saat melihat debit air sungai sudah mulai tinggi.

"Tadi warga sudah diberi tahu akan terjadi banjir, karena sungai sudah mau luber. Kemudian saya beres-beres barang di rumah, langsung keluar,” ujar Kasroni, dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Sabtu (18/2).

Berbeda halnya dengan Siti Mulyati, yang diperingatkan untuk keluar dan mengungsi ke tempat aman, oleh suaminya yang sedang bekerja di luar rumah.

“Tadi sekitar jam 5, masih hujan deras, ditelepon suami suruh ngungsi, karena sungai mau meluap. Kemudian saya hanya bawa pakaian dan ngungsi. Ini lebih parah dari kemarin bulan Januari,” kata Siti Mulyati.

Tim gabungan BPBD Demak dan relawan menggelar patroli perumahan untuk memastikan bahwa tidak ada warga yang terjebak di dalam rumah.

Kapolsek Mranggen, AKP Nasoir, mengatakan, hingga saat ini, ratusan warga sudah mengungsi sebelum banjir bandang datang.

Untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan, anggota Polsek dan Koramil Mrangen melakukan pengamanan di Perumahan Arion Mas, hingga warga kembali ke rumah mereka.

“Kejadian banjir bandang ini terjadi sekira pukul 16.30 wib. Alhamdulillah, warga sudah keluar dan mengungsi, setelah adanya peringatan bahwa air sungai akan melimpas. Saat ini, kami bersama Koramil Mranggen, dan relawan BPBD, masih standby untuk memastikan banjir sudah surut dan kondisi aman,” terang AKP Nasoir.

Banjir bandang yang menerjang Perumahan Arion Mas, merupakan banjir kedua dalam tahun 2023. Sebelumnya, banjir bandang terjadi pada tanggal 6 Januari lalu. 

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Terobosan Baru, Jaringan 6G Punya Kecepatan hingga 100 Gbps

Selasa, 07 Mei 2024 | 12:05

172 Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiah Serentak Gelar Aksi Bela Palestina Kutuk Israel

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:54

Usai Terapkan Aturan Baru, Barang Kiriman TKI yang Tertahan di Bea Cukai Bisa Diambil

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:37

MK Dalami Pemecatan 13 Panitia Pemilihan Distrik di Puncak Papua ke Bawaslu dan KPU

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:29

Tentara AS dan Pacarnya Ditahan Otoritas Rusia

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:18

Kuasa Pemohon dan Terkait Sama, Hakim Arsul: Derbi PHPU Seperti MU dan City

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:11

Duet PDIP-PSI Bisa Saja Usung Tri Risma-Grace Natalie di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:56

Bea Cukai Bantah Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:37

Pansel Belum Terbentuk, Yenti: Niat Memperkuat KPK Gak Sih?

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:35

Polri: Gembong Narkoba Fredy Pratama Kehabisan Modal

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:08

Selengkapnya